Penerima Kartu Prakerja Gelombang II Capai 288.154 Peserta

VIVA – Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari memaparkan, dalam gelombang kedua pendaftaran kartu prakerja, sebanyak 288.154 orang telah resmi diterima sebagai peserta.

Bahas PHK dan Upah Minimum 2025, Menaker Mendorong Setiap Daerah Membangun Sistem Peringatan Dini

Denni menjabarkan, sebanyak 288.154 peserta itu nantinya akan mendapat dana digital sebesar Rp3.550.000, di mana proses transfer ke rekening akun peserta telah berlangsung sejak tadi malam.

Nantinya, dana digital sebesar Rp3.550.000 itu akan diperuntukkan bagi biaya pelatihan (Rp1.000.000), insentif (Rp600.000) per bulan selama empat bulan, dan insentif survei (Rp50.000) sebanyak tiga kali.

59.796 Pekerja Terkena PHK hingga Oktober, 25 Ribu Bertambah dalam 3 Bulan

"Jadi sejak tadi malam, telah dikirim saldo sebesar Rp3,55 juta kepada 288 ribu penerima manfaat kartu prakerja di gelombang kedua ini," kata Denni dalam telekonferensi, Rabu 29 April 2020.

Denni menambahkan, sejak tadi malam, para peserta tersebut telah menerima SMS notifikasi terkait kepesertaan mereka dalam program kartu prakerja gelombang kedua ini.

Korban PHK Bisa Raup Jutaan Rupiah dari BPJS Ketenagakerjaan, Simak Ini Syarat dan Caranya

"Di mana setiap minggunya kita akan merekrut terus peserta program kartu prakerja ini," kata Denni.

Denni juga menyampaikan, bagi masyarakat yang belum berhasil menerima manfaat program kartu prakerja di gelombang kedua ini, nantinya mereka akan bisa kembali mendaftar di gelombang ketiga yang akan ditutup besok.

"Untuk gelombang ketiga tutup pada hari kamis (30 April) jam 16.00. Bagi yang belum terima di gelombang satu dan dua. Bisa diterima di batch selanjutnya," ujarnya.

Suasana perusahaan tekstil dan garmen terbesar se-Asia Tenggara Sritex di Sukoharjo, Jumat (25/10).

Puan Maharani Ingatkan Tidak Boleh Ada PHK di Sritex Usai Diputus Pailit

Ketua DPR, Puan Maharani meminta pemerintah fokus membantu karyawan PT Sri Rejeki Isman Tbk, Sritex. Ditegaskan politisi PDIP ini, walau diputus pailit, tak boleh ada PHK

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024