Hand Sanitizer Bantuan Ditempel Fotonya, Bupati Klaten: Ada Kekeliruan
- VIVA/Dwi Royanto
VIVA – Bantuan hand sanitizer dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang ditempeli stiker bergambar foto Bupati Klaten, Sri Mulyani viral di media sosial.Â
Bupati Klaten Sri Mulyani mengklarifikasi soal foto viral itu. Menurut dia, penempelan stiker itu ada kekeliruan. "Saya sudah klarifikasi. Ada kekeliruan di lapangan soal bantuan itu," kata Sri di Klaten, Senin, 27 April 2020.
Menurut dia, adanya hand sanitizer bantuan Kemensos yang ditempeli stiker gambar dirinya itu mungkin faktor kesalahan saat penempelan stiker. Sebab, pihak Pemerintah Kabupaten Klaten dan juga DPC PDIP Klaten juga memberikan bantuan hand sanitizer.Â
"Di lapangan mungkin ditempeli semua. Kejadiannya seperti itu," kata istri mantan Bupati Klaten, Sunarno ini.Â
Sri menjelaskan, bantuan dari Kemensos yang diterima Pemkab Klaten sebanyak 1.000 botol. Sedangkan pengadaan hand sanitizer tersebut ada puluhan ribu botol.Â
"Jumlah bantuan dari Kemensos itu terbatas sekali, tidak banyak. Justru yang banyak itu dari kami," ujarnya.Â
Sri mengklarifikasi ada beberapa hand sanitizer bergambar dirinya yang juga akan dibagikan ke internal PDIP DPC Klaten. Bantuan akan diberikan ke pengurus anak cabang Klaten. "Ada beberapa yang akan dibagikan ke PAC, ada 26 PAC di Klaten," katanya.
Â