Fluktuasi Rupiah dan Harga Komoditas Bayangi Pelemahan IHSG

Papan perdagangan di Bursa Efek Indonesia
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menghijau di level 4.535 pada pembukaan perdagangan Senin 27 April 2020. Posisi itu menguat 39 poin atau 0,88 persen, dibanding penutupan perdagangan Jumat 24 April 2020 di level 4.496.

IHSG Sesi I Merosot 0,32 Persen, Simak 5 Saham Tetap Kinclong

Meski demikian, analis Indosurya Bersinar Sekuritas, William Surya Wijaya memprediksi, koreksi terhadap IHSG masih akan terjadi akibat fluktuasi nilai tukar rupiah dan harga komoditas.

"Fluktuasi nilai tukar rupiah serta harga komoditas masih akan mewarnai pergerakan IHSG hingga beberapa waktu mendatang," kata William dalam keterangan tertulisnya, Senin 27 April 2020.

Dibuka Menghijau, IHSG Bakal Lanjutkan Penguatan Seiring Kinclongnya Bursa Asia-Pasifik

William mengatakan, saat ini pola gerak IHSG masih menunjukkan peluang untuk kembali melemah, karena rentang gerak IHSG terlihat juga masih cukup terbatas.

Meski demikian, lanjut William, momentum koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan oleh investor, untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target jangka pendek melalui kategori trading harian.

IHSG Diroyeksi Pertahankan Kenaikan, Intip Rekomendasi Saham Potensi Cuan

"Diperkirakan IHSG akan bergerak dalam rentang support 4.292 dan resistance 4.658," ujarnya.

Secara teknikal, analis Binaartha Sekuritas, M. Nafan Aji menjelaskan, berdasarkan rasio fibonacci, support pertama maupun kedua memiliki kisaran pada level 4.443,63 hingga 4.318,10.

"Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 4.569,16 hingga 4.747,88," kata Nafan.

Berdasarkan indikator, MACD masih dalam status pola golden cross di area negatif. Meskipun demikian, Stochastic dan RSI menunjukkan sinyal negatif.

"Terlihat pola bearish engulfing line candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi pelemahan lanjutan pada pergerakan IHSG, sehingga berpeluang menuju ke area support," ujarnya.

Ilustrasi papan IHSG.

IHSG Terkapar di Level 7.245 pada Akhir Perdagangan, tapi Saham Ini Melambung Drastis

IHSG anjlok 68,22 poin atau 0,93 persen pada penutupan perdagangan pasar, Selasa sore. Penurunan membawa indeks terjun ke level 7.245,89. Saham JIHD hingga PURI naik.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024