Kepala Kejaksaan Negeri Bantul Sembuh dari Corona

VIVA – Kabar gembira terkait sembuhnya pasien positif virus Corona (Covid-19) kembali diumumkan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Seorang pasien pria berumur 50 tahun asal Kabupaten Bantul dinyatakan sembuh dari virus Corona yang menderanya.

AstraZeneca Tarik Vaksin COVID-19 di Seluruh Dunia, Ada Apa?

Pasien dengan nomor kasus 4 di DIY ini diketahui adalah Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Bantul, Zuhandi. Zuhandi dinyatakan sembuh usai Kementerian Kesehatan RI mengirim hasil laboratoriumnya pada Sabtu, 4 April 2020.

Dari dua kali tes swab yang dilakoni, diketahui hasil laboratorium milik Zuhandi ini negatif virus Corona. Zuhandi pun dinyatakan telah sembuh.

Untung Cahyono, Penceramah Salat Id yang Materinya Singgung Politik hingga Bikin Jemaah Bubar

Kasubbag Hukum Pemasaran dan Kemitraan RSUD Panembahan Senopati, Siti Rahayu Ningsih membenarkan kabar sembuhnya Zuhandi. Zuhandi dinyatakan sembuh usai hasil laboratoriumnya diterima oleh RS Panembahan Senopati Bantul.

"Iya (kajari Bantul dinyatakan sembuh). Hasil pemeriksaan lab kemarin. Dan diumumkan hari ini (negatif virus Corona),"ujar Siti saat dihubungi, Sabtu 4 April 2020.

Ceramah Khatib Soroti Kecurangan Pemilu Picu Jemaah Bubar, Panitia Shalat Id di Bantul Minta Maaf

Siti menerangkan, usai dinyatakan negatif hasil tesnya, Zuhandi pun dinyatakan boleh pulang. Zuhandi pun direncanakan meninggalkan RS Panembahan Senopati pada Sabtu malam.

Presiden Jokowi dicek kesehatan sebelum divaksinasi booster COVID-19 tahap dua

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Lantas bagaimana jejak perjalanan mewabahnya virus mematikan Sars-CoV-2 tersebut, hingga langsung memunculkan situasi pandemi yang mencekam di Tanah Air?

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024