Kominfo Cabut Disinformasi Klorokuin sebagai Obat Covid-19

Ilustrasi virus.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mencabut stempel 'Disinformasi' tentang Klorokuin/Chloroquine sebagai obat menyembuhkan virus Corona yang dirilis 15 Maret 2020 lalu.

Budi Arie Sebut Kominfo Kasih 5 Buku Kenang-kenangan ke Jokowi

Awalnya, Kominfo mengatakan bahwa Klorokuin/Chloroquine bukanlah obat penyembuh Corona. Hal itu berdasarkan klarifikasi yang dilakukan Kemenkominfo pada pernyataan resmi WHO tanggal 20 Februari 2020.

Janet Diaz, kepala perawatan klinis dalam Program Emergensi WHO, menyatakan bahwa pihaknya belum memiliki bukti bahwa klorokuin dapat menyembuhkan pasien COVID-19. Pernyataan ini disampaikan dalam konferensi pers pada 20 Februari 2020.

Budi Arie Hajar Akun Sosmed Katak Bhizer yang Promosikan Judi Online

Karenanya, Kominfo merilis stempel 'Disinformasi' atas klaim bahwa Klorokuin dapat menyembuhkan Corona pada 15 Maret 2020. 

Namun demikian, dengan adanya informasi terbaru yang dirilis tanggal 16 Maret 2020, bahwa ternyata Klorokuin direkomendasikan untuk menjadi bagian dalam proses penyembuhan Covid-19 dan telah melewati uji klinis terhadap 100 pasien di 10 rumah sakit di China. 

Peran Penting Juru Bahasa Isyarat di Peparnas 2024, Ini Tugas dan Tantangannya

"Maka stempel Disinformasi pada tanggal 15 Maret 2020 kami cabut," tulis Kominfo dalam website resminya, Sabtu, 21 Maret 2020.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo, mengaku sudah memesan obat untuk penyembuhan corona covid-19. Obat ini disebut bisa menyembuhkan virus corona yang sudah dilakukan di beberapa negara.

BUMN Farmasi ditugaskan untuk mendatangkan obat tersebut. Walaupun Jokowi mengakui anti virus covid-19 belum ditemukan. Tetapi ada beberapa obat yang digunakan oleh satu hingga dua negara dan berhasil menyembuhkan. Yakni Avigan dan Chloroquine.

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid

Meutya Hafid: Kominfo Berubah Nama Jadi Komdigi

Meutya Hafid mengungkapkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan berubah nama menjadi Kementerian Komunikasi dan Digital atau disingkat Komdigi.

img_title
VIVA.co.id
21 Oktober 2024