Turis di Bali Meninggal, Pemerintah Dikritik Soal Penanganan Corona
- abc
Apa yang dikatakan Sekda Bali, I Dewa Made Indra menimbulkan pertanyaan mengenai pasien corona virus di Indonesia.
Termasuk apakah pihak-pihak yang berkepentingan sudah diberitahu mengenai kondisi para pasien.
Achmad Yurianto menolak menjelaskan dimana lokasi 33 pasien lainnya, kecuali mengenai adanya beberapa kasus di Jakarta yang sudah dibeberkan oleh pers sebelumnya.
Pertengahan bulan Februari seorang perempuan berusia 64 tahun, beserta anaknya yang berusia 31 tahun menderita sakit setelah melakukan kontak dengan seorang perempuan asal Jepang yang datang dari Malaysia, yang kemudian dites positif.
Hampir semua dari 33 pasien positif diperkirakan adalah warga Indonesia.
Pemerintah Indonesia sudah mengkonfirmasi jika tiga pasien adalah warga negara asing, namun menolak menyebut asal negara mereka.
Pemerintah juga menolak memberitahu dimana mereka dirawat, sepertinya khawatir menimbulkan kepanikan atau akan menimbulkan diskriminasi terhadap warga negara tertentu.