Pesawat Trigana Air Tergelincir, Bandara Sentani Papua Ditutup

Pesawat Trigana Air tergelincir di Bandara Sentani Papua
Sumber :
  • VIVAnews/Aman Hasibuan

VIVA – Pesawat Trigana Air Service PK-YSG dengan nomor penerbangan IL7341 tergelincir keluar landasan di Bandara Sentani, Jayapura, Selasa pagi, 25 Februari 2020, sekitar pukul 07.00 WIT.

Pesawat Trigana dengan tipe B737-300 yang sedianya akan terbang dari Sentani menuju Wamena mengangkut sembako dan sejumlah bahan bangunan, tergelincir pada saat line up. Namun, roda pesawat sebelah kanan keluar landasan di area runway.

Hingga saat ini, pesawat yang dipiloti Capt Marsa dengan engineer Tedjo, sedang dalam proses dikeluarkan dari landasan untuk mengurangi dampak operasional Bandara Sentani.

Akibat insiden tersebut, Bandar Udara Sentani ditutup sejak pukul 07.00 WIT hingga saat ini. 

Perwakilan Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Papua, Norbertus Tunyanan mengatakan, KNKT masih melakukan investigasi terhadap insiden tergelincirnya Trigana Air di Bandara Sentani, Selasa pagi tadi.

"Kami masih lakukan investigasi dan kumpulkan data. Sekarang juga masih dilakukan proses evakuasi, saya baru dari lokasi," ujar Norbertus saat dikonfirmasi.

Pesawat Trigana Air tergelincir di Bandara Sentani Papua

 
Kementerian Kesehatan Beri Penghargaan STBM, POSS, Bandara dan Pelabuhan Terbaik

Sementara itu, General Manager Garuda Indonesia Cabang Jayapura, Donald Jerry Riuwpassa, mengatakan, ada empat penerbangan yang terpaksa dibatalkan dari Bandara Sentani tujuan Biak, Merauke, Timika, dan Makassar.

"Ada sekitar 400 penumpang yang dibatalkan penerbangannya akibat insiden itu. Penumpang ini besok akan diberangkatkan semua dari Jayapura," ungkapnya.

Erick Thohir Perkirakan Penumpang Pesawat di Puncak Libur Nataru Capai 170.000 Orang per Hari

Sementara itu, penerbangan yang dari Jakarta, Makassar, Biak, Jayapura, Denpasar, dan Timika, untuk sementara tidak terbang ke Bandara Sentani akibat insiden tersebut.

Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi OIKN, Agung Wicaksono (kiri) dan Staf Khusus Kepala Otorita IKN Bidang Komunikasi Publik, Troy Pantouw (kanan)

Landasan Pacu Bandara IKN Rampung Awal 2025, Status Jadi Komersil

Bandara Ibu Kota Nusantara (IKN) sepanjang 3.000 meter rampung di awal tahun 2025. Bandara ini pun nantinya akan menjadi bandara komersil.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024