Cerita WNI Selama Observasi di Natuna karena Virus Corona
- bbc
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Jakarta, Widyastuti mengatakan masih melakukan pendataan terhadap warganya yang akan dipulangkan dari Natuna. "Kami masih dalam berproses dalam klarifikasi ini," katanya.
WNI yang kembali dari observasi di Natuna ke Jakarta berjumlah 15 orang.
Petugas medis mengecek ruang isolasi khusus untuk menangani pasien penderita penyakit pneumonia berat akibat terjangkit wabah novel Coronavirus (nCoV) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kraton, Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (05/02). - ANTARA FOTO/IYAN PERDANA PUTRA
Bagaimana nasib mahasiswa WNI yang masih bertahan di Wuhan?
Sebelumnya, tiga WNI yang sedang melanjutkan studi di Wuhan, China gagal lolos pemeriksaan kesehatan saat hendak kembali ke Indonesia. Namun, menurut Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Achmad Yurianto ketiga WNI itu sudah kembali ke asrama masing-masing.
"Sudah sehat. Sudah di asramanya lagi. Mereka cuma batuk pilek saja dan tidak menderita Covid," katanya.
Kata Yurianto, WNI yang masih bertahan di Wuhan saat ini belum bisa dikembalikan ke Indonesia karena masih dalam dalam status karantina. "Wuhan kan masih di-lockdown. Belum boleh keluar," katanya.