Bendungan Karian di Lebak Terindikasi Korupsi, Polisi Tunggu Audit BPK

Proyek Bendungan atau Waduk Karian di Rangkasbitung, Banten
Sumber :
  • Dok Kementerian PUPR

VIVA – Kepolisian Daerah Banten tengah menyelidiki dugaan korupsi pembangunan Waduk Karian di Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten. Proyek yang sempat mangkrak 35 tahun itu menelan anggaran sebesar Rp2 triliun.

Dukun Palsu Pengganda Uang Ditangkap Polda Banten

"Masih penyelidikan. Karena kita masih menetapkan kerugian negara ke BPKP dan BPK," kata Dirkrimsus Polda Banten, Kombes Pol Rudi Hananto, ditemui di Mapolda Banten, Kamis, 19 Desember 2019.

Sepanjang tahun 2019, Polda Banten berhasil menyelamatkan Rp112 miliar uang negara dari hasil korupsi, seperti dari kasus pengadaan lahan PLN di Cikupa, Kabupaten Tangerang, hingga pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) di Kota Cilegon.

Anak Bos Rental Sempat Emosi Saat Jalani Rekonstruksi Adegan Penembakan di Tol Tangerang

"Korupsinya hampir sekitar Rp112 miliar kerugian negara yang bisa kita selamatkan," terangnya.

Perlu diketahui bahwa pembangunan Waduk Karian masuk ke dalam proyek strategis nasional bersama 48 bendungan lainnya di Indonesia. Luas genangan bendungan dirancang seluas 1.740 hektar dan dibuat untuk menampung air baku sebanyak 314,7 juta meter kubik.

Anak Bos Rental Dihantui Trauma Saat Jalani Rekonstruksi Penembakan di Tol Tangerang

Biaya yang dibutuhkan untuk pembangunan bendungan senilai Rp2 triliun, yang berasal dari dua sumber pendanaan. Pembiayaannya berasal dari Pemerintah Korsel sebesar Rp1,2 triliun untuk konstruksi, dan Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) sebesar Rp800 miliar guna pembebasan lahan.

Pembangunannya dilakukan oleh Daelim yang berkongsi dengan PT Waskita Karya Tbk dan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk, yang diawasi oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). [mus]

Bendungan Rukoh, Aceh

100 Hari Kerja Prabowo, Waskita Karya Sebut Bendungan Rukoh dan Jlantah Siap Diresmikan

Dua proyek strategis nasional, Bendungan Rukoh di Aceh dan Bendungan Jlantah di Jawa Tengah, siap diresmikan oleh Presiden Prabowo Subianto

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025