Gugur di Papua, Brigpol Hendra Dimakamkan di TMP Kusuma Dharma

Ilustrasi pemakaman.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA - Brigadir Polisi Hendra Saut Parulian Sibarani yang meninggal dunia dalam kerusuhan di Papua akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Sharma Kusuma, Pekanbaru, Riau. Proses pemakaman akan dilaksanakan secara militer.

Fakta-fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Pelaku Kabur Menggunakan Mobil Dinas

"Jenazah akan dimakamkan di TMP Dharma Kusuma," kata Kepala Kepolisian Daerah Riau, Inspektur Jenderal Polisi, Agung Setya Imam Effendi, kepada VIVAnews, Kamis, 19 Desember 2019.

Sementara itu Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Riau, Komisaris Besar Polisi, Sunarto menambahkan bahwa jenazah Hendra akan diterbangkan menuju Pekanbaru, Jumat, 20 Desember 2019 Pukul 05.50 WIB dengan menggunakan pesawat Batik Air ID 6856 dan dijadwalkan sampai di Bandar Udara Internasional SSK II Pekanbaru, Riau, pukul 07.35 WIB.

Detik-detik Kantor BKPSDM Mappi Papua Dibakar Massa Gara-gara Tak Terima Hasil CPNS

Hendra, anggota Brimob Polda Riau yang mendapat tugas ke Yahukimo Papua dalam rangka penugasan pengamanan pasca kerusuhan pada Agustus 2019 lalu.

Hendra gugur dalam kerusuhan yang terjadi, Rabu, 18 Desember 2019, saat menjalankan tugas bersama sejumlah petugas lainnya.

Semua Provinsi di Papua jadi Perhatian Bawaslu Terkait Kerawanan di Pilkada Serentak
Tukang ojek korban penembakan di Puncak Papua

KKB Berulah Jelang Pilkada Serentak, 2 Tukang Ojek di Puncak Papua Tewas Ditembak

Dua tukang ojek tewas dibunuh KKB di Kabupaten Puncak, Papua Tengah, jelang Pilkada serentak

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024