Ngeri, Tubuh Karyawan Hancur Tersedot Mesin Penggiling Kayu

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Seorang karyawan bernama Maslis (52 tahun) tewas mengenaskan. Korban diduga tersedot mesin penghancur kulit kayu milik perusahaan.

Sektor Perkebunan Sawit Rentan Alami Kecelakaan Kerja, BPJS Ketenagakerjaan Menyelenggarakan ToT K3

Jasad korban disebutkan hancur dan menyisakan sisa pakaian berlumur darah, helm kuning, dan sepatu besi safety yang digunakan saat kerja.

"Kecelakaan kerja dan kasus ini masih ditangani kepolisian," kata Humas Kepolisian Resor Siak, Bripka Dedek Prayoga, kepada VIVAnews, Rabu, 11 Desember 2019.

Berhasil Mencapai 6000 Hari Tanpa Kecelakaan Kerja, Perusahaan Ini Bisa Jadi Inspirasi

Peristiwa itu terjadi saat korban kerja malam pada Selasa 10 Desember 2019 sekitar pukul 23.00 WIB. Korban bekerja di bagian mesin metal (benda-benda asing atau batu).

Sekitar pukul 02.00 WIB korban sudah tidak terlihat berada di lokasi. Sehingga beberapa karyawan lainnya melakukan koordinasi untuk melakukan pencarian.

Jepang Klaim Jadi Negara Paling Sedikit Alami Kecelakaan Pekerja Konstruksi

Setelah lebih kurang 30 menit kemudian sejumlah saksi dari karyawan perusahaan menemukan helm dan pakaian yang sudah tidak utuh.

Diduga korban jatuh dan tersedot mesin penggiling kulit kayu. Sampai berita ini diturunkan belum ada keterangan dari pihak perusahaan.

BPJS Ketenagakerjaan

Klaim BPJS Ditolak? Mungkin Kecelakaan Anda Termasuk Dalam Daftar Ini

4 jenis kecelakaan ini tidak ditanggung BPJS Kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
24 Desember 2024