Polisi Periksa Pelapor Sukmawati, Siang Ini

Sukmawati Soekarnoputri
Sumber :
  • VIVA/Ikhwan Yanuar

VIVA – Polisi menjadwalkan untuk memeriksa salah satu pelapor Sukmawati Soekarnoputri hari ini, Senin 25 November 2019. Pelapor tersebut yang diperiksa adalah Ratih Puspa Nusanti.

"Pelapor Ibu Ratih Puspa Nusanti sebagai pelapor pertama kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Sukmawati Soekarnoputri," ujar Sekretaris Jenderal Koordinator Bela Islam (Korlabi), Novel Bamukmin, saat dikonfirmasi wartawan, Senin 25 November 2019.

Dia mengaku pihaknya akan mendampingi Ratih dalam pemeriksaan tersebut. Rencananya pemeriksaan dilakukan sekitar pukul 14.00 WIB siang ini.

Ratih dipastikan memenuhi panggilan tersebut. Di mana laporan sendiri diketahui bernomor LP/7393/XI/2019/PMJ/Dit.Reskrimum tanggal 15 November 2019.

"(Pemeriksaan) Bertempat di Polda Metro Jaya," katanya.

Pernyataan kontroversial Sukmawati disampaikan dalam diskusi bertajuk 'Bangkitkan Nasionalisme Bersama Kita Tangkal Radikalisme dan Berantas Terorisme' di Jakarta, Senin, 11 November 2019. Dalam diskusi itu, ia menyinggung perjuangan Bung Karno dalam upaya kemerdekaan dari penjajahan Belanda.

Diawali bicara proses perjuangan RI dalam merebut kemerdekaan, kemudian ia melontarkan pertanyaan nyeleneh yang ditujukan peserta diskusi.

"Sekarang saya mau tanya nih semua. Yang berjuang di abad 20 itu Nabi Yang Mulia Muhammad apa Insinyur Soekarno untuk kemerdekaan? Saya minta jawaban, silakan siapa yang mau jawab berdiri, jawab pertanyaan Ibu ini," tanya Sukmawati.

Fakta-fakta Isa Zega, Transgender yang Dikencam Gegara Umroh Gunakan Baju Syar'i

Terkait itu, Sukmawati merespons soal ucapannya yang terlanjur heboh. Maksud tujuannya bertanya soal itu adalah hanya ingin mengetahui apakah generasi muda paham dengan sejarah Indonesia atau tidak. Dia menegaskan tidak ada maksud untuk melakukan penghinaan terhadap Nabi

“Ya bertanya, saya ingin tahu jawabannya seperti apa, fakta sejarahnya, pada ngerti enggak sejarah Indonesia? Terus dijawab mahasiswa itu Insinyur Soekarno,” ujar Sukma, saat dihubungi VIVAnews, Jumat, 15 November 2019.

AS Warga Subang Bikin Heboh, Mengaku Nabi dan Sebut Lafaz Allah Seperti Perempuan Mengangkang

Tujuannya bertanya soal itu, menurut Sukmawati, adalah ingin mengetahui apakah generasi muda paham dengan sejarah Indonesia atau tidak.

“Ya bertanya, saya ingin tahu jawabannya seperti apa, fakta sejarahnya, pada ngerti enggak sejarah Indonesia? Terus dijawab mahasiswa itu Insinyur Soekarno,” ujar Sukmawati, saat dihubungi VIVAnews, Jumat, 15 November 2019.

Ingat Lina Mukherjee? Mantan Terpidana Penistaan Agama yang Pakai Baju Mentereng usai Bebas dari Lapas
Artis Nikita Mirzani

Isa Zega Peringatkan Nikita Mirzani Ada Sahabatnya yang Ternyata Pengkhianat, Siapa?

Bukan hanya Shella Sauki yang bermain dua kaki agar tidak dilibas Nikita Mirzani, Isa Zega peringatkan sahabat Niki lain yang juga seorang pengkhianat cuma mau pansos.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024