Densus 88 Gerebek Rumah di Gunungkidul

Densus 88 gerebek rumah warga di Gunungkidul, Yogyakarta.
Sumber :
  • VIVAnews/ Cahyo Edi.

VIVA - Detasemen Khusus 88 Mabes Polri menggerebek sebuah rumah di Dusun Ngunut Tengah, Desa Ngunut, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunungkidul, DIY, Rabu, 20 November 2019. Densus 88 menggerebek rumah yang ditempati oleh Markino (47) dan keluarga.

Sepaham dengan Paus Fransiskus, Biden Hapus Kuba dari Daftar "Negara Pendukung Terorisme"

Salah seorang warga yang juga tetangga Markino, Supoyo, menerangkan bahwa Markino bukanlah warga asli Ngunut Tengah. Markino tinggal di Ngunut Tengah sejak menikah.

"Ya sudah lama tinggal di sini. Sudah belasan tahun. Istrinya yang asli Ngunut Tengah. Tinggal di sini sejak menikah," ujar Supoyo.

ReCURE dan SKSG UI Luncurkan World Terrorism Index 2024, Indonesia Urutan Berapa?

Sosok Markino disebut oleh Supoyo merupakan orang yang tertutup dan jarang bersosialisasi dengan warga lainnya. Markino pun tak pernah datang di acara-acara warga.

"Tidak pernah sosialisasi sama warga sini. Kalau kerja bakti juga tidak kelihatan. Kenduren juga enggak pernah datang," kata Supoyo.

Polisi Las Vegas Tak Temukan Bukti Ledakan Cybertruck Terkait ISIS

Diberitakan sebelumnya, Densus 88 menggerebek sebuah rumah di Gunungkidul. Saat penggerebekan ini sejumlah personel Densus 88 tampak mengamankan lokasi. Sekitar pukul 12.00 WIB, sempat terdengar satu kali suara letusan tak jauh dari lokasi rumah yang digerebek. (ase)

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Guo Jiakun.

Trump Masukan Lagi Kuba sebagai "Sponsor Terorisme", China Sebut AS Hegemonik dan Penindas

China mengkritik keputusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang kembali memasukkan Kuba sebagai negara sponsor terorisme.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025