BMKG: Tsunami Terdeteksi di Ternate dan Bitung
- ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperbarui informasi tentang ancaman tsunami menyusul gempa di barat laut Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.
Berdasarkan catatan BMKG pada Jumat dini hari, 15 November 2019, terdeteksi sejumlah potensi tsunami dengan skala bervariasi di dua daerah, yakni Ternate dan Bitung.
Sebagaimana dikutip dari akun Twitter @infoBMKG, tsunami terdeteksi di Ternate pada pukul 23.43 WIB dengan ketinggian air laut 0,06 meter dan di Bitung pada pukul 00.08 WIB dengan ketinggian air laut 0,10 meter.
BMKG juga melaporkan bahwa terjadi gempa susulan di Jailolo pada 00.55 WIB, 15 November. Gempa berpusat di 1.54 lintang utara dan dan 126.46 bujur timur atau 128 kilometer barat laut Jailolo, Maluku Utara, dengan kedalaman 10 kilometer. (ase)