Akibat Virus Hog Cholera, 5.800 Babi di Sumut Mati

Ratusan bangkai babi dievakuasi dari Danau Siombak, Kota Medan.
Sumber :
  • Putra Nasution/VIVAnews.

VIVA – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP)? Sumatera Utara mencatat 5.800 ekor babi mati karena terjangkit virus hog cholera. Virus itu sangat berpotensi menginfeksi 1,2 juta ekor babi lainnya di provinsi ini.

Longsor di Karo Sumut, 4 dari 10 Korban Tertimbun Ditemukan Meninggal Dunia

Angka kematian pada babi ini membuat oknum-oknum tidak bertanggung jawab membuang bangkai babi sembarangan seperti di Sungai Bedera, Danau Siombak, Sungai Percut Seituan, hingga ditumpakan sampah di pinggir jalan.

?Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Sumut M Azhar Harahap mengimbau pemerintah kabupaten/kota untuk segera membentuk posko di tingkat kecamatan untuk mengantisipasi penyebaran virus hog cholera, sekaligus mempercepat evakuasi bangkai babi yang dibuang sembarangan.
 
"Sesuai instruksi gubernur, untuk mempercepat penanganan virus hog cholera dan mengantisipasi penyebarannya, diimbau kabupaten/kota membuat posko di tingkat kecamatan, terutama di daerah-daerah yang sudah terserang virus," ujar Azhar kepada wartawan di Medan, Selasa, 12 November 2019.

Anies Baswedan Doakan Edy Rahmayadi di Pilgub Sumut: Selamat Berjuang Pak Edy!

Wabah virus hog cholera menyerang peternakan babi di 11 kabupaten/kota di Sumut, seperti Karo, Dairi, Humbang Hasundutan, Deli Serdang, Medan, Toba Samosir, Serdang Bedagai, Tapanuli Utara, Tapanuli Tengah, Tapanuli Selatan, dan Samosir.

"Posko di tingkat kecamatan itu sudah mulai bekerja. Tim di sana diharapkan dapat lebih cepat menerima informasi dari masyarakat jika ada temuan tentang kasus virus hog cholera. Sehingga dapat segera dilakukan tindakan penanganan secepatnya," tutur Azhar.

UAS Kampanye Akbar di Tapsel: Saya Bersaksi Edy-Hasan Orang Baik untuk Memimpin Sumut

Selain itu, Azhar menambahkan, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat di kabupaten/kota dengan melakukan vaksin untuk mencegah penyebaran luas virus ?hog cholera.

KPK rilis kasus Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah yang terjaring OTT.

Gubernur Bengkulu Ancam Pecat Bawahan Jika Tak Bantu Pemenangan Pilkada 2024

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah resmi menetapkan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah sebagai tersangka kasus dugaan korupsi berupa pemerasan kepada bawahannya.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024