Kriteria Dirut Inalum yang Dibutuhkan Segera oleh Menteri Erick Thohir

Menteri BUMN Erick Thohir di Kemenko Perekonomian.
Sumber :
  • VIVAnews/Arrijal Rachman

VIVA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, mengaku belum mengantongi nama yang bakal mengisi posisi sebagai Direktur Utama PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum). Meki begitu, dia membeberkan kriteria yang pantas untuk mengisi posisi tersebut.

Publik Yakin Kualitas Timnas Indonesia Meningkat

Erick menjelaskan, kriteria utama yang cocok menduduki posisi tersebut adalah orang yang memiliki kemampuan pengelolaan uang yang sangat baik atau pengalaman di sektor finansial. Tujuannya supaya Inalum mampu menjaga kesehatan kondisi keuangannya di tengah banyaknya anggota holding industri pertambangan.

Sebagaimana diketahui, PT Inalum memang menjadi holding industri pertambangan BUMN sejak holding tersebut didirikan pada 27 November 2019. Adapun anggota holding-nya yakni PT Antam Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia dan PT Timah Tbk.

Kemal Palevi Ungkap Konspirasi di Balik Penunjukan Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia

"Pasti kita mengharap dia punya background finansial yang kuat. Karena sebagai holding dia juga harus mengerti kondisi keuangan dari anak perusahaan," kata dia saat ditemui di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Selasa, 5 November 2019.

Kriteria kedua, lanjut Erick adalah orang yang memiliki latar belakang pengalaman di sektor pertambangan. Sebab, dengan luasnya segment industri pertambangan dan banyaknya industri pertambangan yang berada di bawah Inalum, harus mampu memperkuat peranan inalum di sektor tersebut.

Program Naturalisasi Timnas Indonesia Berlanjut, Erick Bilang Prabowo Dukung Demi Dipandang Dunia

"Karena ini banyak dari industri pertambangan juga harus orang yang punya latar belakang di pertambangan. Apalagi diversifikasi kan banyak, ada batu bara dan lain-lain," ungkap dia.

Sebagai informasi, kursi Direktur Utama PT Indonesia Asahan Aluminium sebelumnya diduduki oleh Budi Gunadi Sadikin. Namun, dia dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam Kabinet Indonesia Maju.

Timnas futsal putri Indonesia

Timnas Futsal Putri Pastikan Tempat di Piala Asia 2025, Erick Thohir: Luar Biasa 2 Kemenangan 17 Gol!

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyoroti sukses Timnas Futsal Putri Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia Futsal 2025 yang akan berlangsung di China.

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2025