TNI Siapkan Tiga Hercules untuk Pengungsi Pulang ke Wamena
- VIVA.co.id/Dani Randi
VIVA – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan siap memfasilitasi pemulangan pengungsi kembali ke Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua dengan menyiapkan tiga pesawat Hercules.
"Yang jelas di Jayapura sendiri kita siapkan tiga Hercules untuk ke Wamena. Di Ilaga juga kita siapkan helikopter kalau berangkat dari Timika. Kalau dari Merauke juga kita siapkan Hercules," kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Posko Lanud Silas Papare di Sentani, Papua, Rabu 8 Oktober 2019.
Panglima TNI menegaskan seluruh alutsista milik TNI, khususnya pesawat akan dikerahkan untuk mendukung para pengungsi yang akan kembali ke tempat masing-masing seperti ke Wamena, Oksibil, Ilaga dan daerah lainnya.
"Apa yang disampaikan Pak Wiranto tadi benar bahwa masyarakat ingin berduyung-duyung kembali ke Wamena karena wilayah setempat itu semuanya dalam kondisi aman," ujarnya.
Menurutnya, akan ada penambahan pos keamanan di Wamena seperti yang disampaikan para tokoh masyarakat. Sebab, para tokoh masyarakat di Wamena menginginkan ada penambahan pos keamanan di wilayah Wamena terutama wilayah yang rawan sering terjadi keributan.
"Panglima TNI dan Kapolri akan memperhatikan permintaan masyarakat itu," terang Panglima.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian mengungkapkan, polisi akan memberikan penguatan dengan pasukan yang ada sehingga Kota Wamena benar-benar aman.
"Kita akan tangkap tokoh-tokoh utama penggerak kerusuhan itu, baik dari ULMWP maupun KNPB. Kita akan kejar terus mereka," tegas Kapolri. (ren)