Bubarkan Pendemo, Polisi Tembakkan Gas Air Mata Dekat Kampus Atma Jaya
- Bayu Nugraha/VIVAnews.
VIVA – Polisi menembakkan gas air mata ke arah massa yang ada di depan Universitas Atma Jaya, Jakarta. Sebelumnya, massa demonstran yang menggelar aksi di sekitar Semanggi, dipukul mundur aparat kepolisian hingga ke kampus Atma Jaya.
Pantauan VIVAnews, hingga pukul 22.00 WIB, demonstran yang sedang duduk dan istirahat di sekitar kampus Atma Jaya di dekat jembatan Semanggi semakin terdesak di kampus itu.
Akibatnya, beberapa demonstran menjadi korban gas air mata. Mereka kini dibawa masuk ke dalam kampus untuk mendapatkan perawatan. Hingga saat ini massa masih berkumpul di sekitar kampus Atma Jaya.
Tak hanya itu, demonstran yang luka-luka dan pingsan pun dilarikan ke RS Siloam Semanggi yang terletak di belakang kampus Atma Jaya.
Dari informasi yang diterima VIVAnews dari Tim Advokasi untuk Demonstrasi, Asep, gas air mata ditembakkan ke kerumunan massa yang ada di dekat Plaza Semanggi dan Atma Jaya.
Ia menyebutkan, kawasan Kampus Atma Jaya memang dijadikan posko kesehatan bagi masyarakat yang terkena gas air mata.
"Bukan poskonya tapi kerumunan massa yang di dekat Plaza Semanggi dan Atma Jaya," kata Asep kepada VIVAnews, Senin, 30 September 2019.
Namun, Asep mengatakan, kondisi saat ini sudah mulai mereda dan massa pun sudah membubarkan diri.