Jurnalis Pengkritik Pemerintah Dandhy Laksono Ditangkap

Jurnalis senior Dandhy Dwi Laksono
Sumber :
  • Facebook Dandhy Dwi Laksono

VIVA – Jurnalis dan pembuat film dokumenter Dandhy Dwi Laksono dikabarkan ditangkap polisi pada Kamis malam, 26 September 2019.

Lagi Jurnalis Ditembak Mati di Meksiko, Tahun Ini Sudah 5 Orang

Dandhy dikenal kritis melalui karya-karya dokumenternya terhadap proyek-proyek pemerintah. Salah satunya melalui film Sexy Killers yang dibuat oleh Watchdoc, tempat Dandhy selama ini berkreasi.

Dandhy ditangkap sekitar pukul 23.00 WIB di kawasan Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat. Dia dijemput tak lama setelah tiba di rumahnya.

FJPI Serukan Tolak Perempuan Sebagai Objek Negatif Pemberitaan

Selama ini Dandhy memang kerap mengkritik pemerintahan Jokowi. Melalui media sosial, dia memprotes banyak kebijakan termasuk soal Papua. Baru-baru ini Dandhy berdebat soal Papua dengan Politikus PDIP Budiman Sudjatmiko dalam sebuah forum diskusi ilmiah

Peristiwa ini dikabarkan dalam akun Twitter resmi YLBH Indonesia @ylbhi

Jurnalis Perempuan Meksiko Dibunuh padahal Pernah Mengadu ke Presiden

“! Breaking News !

@Dandhy_Laksono

Ditangkap Polda Metro Jaya. Kamis, 26 September 2019 Pukul 23.00 WIB Tempat: Jl Sangata 2 Blok i-2 No.16 Jatiwaringin Asri Pondokgede Bekasi”

>
ilustrasi kematian

Jurnalis TV dan Model Meksiko Michelle Perez Tewas Terbungkus Seprai

Jasad korban jurnalis dibungkus seprai ditemukan oleh petugas yang sedang memadamkan kobaran api di jalan raya Picacho-Ajusco. Polisi telah melakukan pemeriksaan.

img_title
VIVA.co.id
23 Februari 2022