Daerah-daerah yang Bakal Diguyur Hujan Disertai Angin Kencang

Ilustrasi hujan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan adanya potensi hujan lebat yang akan terjadi dalam tiga hari ke depan, 22–24 Agustus 2019, di sejumlah wilayah Indonesia.

Terpopuler: Penyebab Cagub Maluku Utara Meninggal, 2 Spa Pijat Esek-esek Dibongkar Polisi

Kepala Sub Bagian Hubungan Pers dan Media BMKG, Dwi Rini Endra Sari alias Ririn, menjelaskan, potensi hujan lebat terjadi disebabkan oleh Siklon Tropis BAILU 994 mb di Samudera Pasifik Timur Filipina dengan kecepatan angin maksimum 40 kt bergerak ke arah Barat Laut. 

"Daerah belokan angin terdapat di Sumatera bagian utara, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Timur," kata Ririn di Jakarta, Rabu, 22 Agustus 2019. 

Waspada! BMKG: Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Laut Jawa Timur

Ia merinci, beberapa wilayah yang berpotensi hujan lebat pada hari ini di antaranya, Aceh, Sumatera Utara, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Papua Barat, dan Papua. Untuk esok harinya, 23 Agustus 2019, wilayah berpotensi hujan lebat yaitu, Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sulawesi Tengah, dan Papua. 

"Wilayah Indonesia yang berpeluang diterpa hujan dengan intensitas lebih lebat disertai angin kencang dan kilat/petir pada hari ini 22-23 Agustus 2019 yaitu, Jawa Barat dan Kalimantan Barat," ujarnya. 

Ancaman Mengintai Pengguna Internet dan Pilot Drone di Indonesia

Sedangkan pada 24 Agustus 2019, wilayah tersebut dan Jambi masih berpotensi hujan lebat. Dan wilayah yang berpeluang diterpa hujan dengan intensitas lebih lebat disertai angin kencang dan kilat/petir hanya Kalimantan Barat.

Untuk itu, BMKG terus mengimbau masyarakat yang berdomisili atau sedang berada di beberapa wilayah yang berpotensi hujan lebat hingga disertai angin kencang dan petir atau kilat tersebut untuk selalu berhati-hati ketika beraktivitas di luar ruang, serta persiapkan diri dengan peralatan antisipasi hujan.

Ilustrasi hujan.

Hujan Deras Guyur Aceh, 10 Daerah Masih Tergenang Banjir

Sejumlah Jalan Nasional Putus Diterjang Banjir di Aceh, 10 Daerah Masih Tergenang Banjir

img_title
VIVA.co.id
15 Oktober 2024