Anggota DPRD Sleman Naik Traktor Berangkat ke Acara Pelantikan

Wawan Prasetia, anggota DPRD Sleman, naik traktor untuk menghadiri pelantikannya sebagai wakil rakyat di kantor Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin, 13 Agustus 2019.
Sumber :
  • VIVA/Cahyo Edi

VIVA – Wawan Prasetia, anggota DPRD Kabupaten Sleman periode 2019-2024, memilih cara unik untuk berangkat ke acara pelantikannya sebagai wakil rakyat. Wawan mengendarai traktor untuk datang ke acara pelantikan.

Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Anung Tegas Akan Jual Saham Anker Bir

Bersama 49 anggota DPRD Kabupaten Sleman, Wawan dilantik untuk periode 2019-2024 di kantor bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin, 12 Agustus 2019.

Politikus Partai Kebangkitan Bangsa itu menempuh jarak kurang lebih empat kilometer dari rumahnya hingga ke tempat pelantikan. Mengenakan setelan jas dan peci hitam, Wawan berangkat diiringi petani yang berjalan di belakangnya.

Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Meninggal Dunia

Wawan mengaku sengaja memilih traktor untuk hadir dalam acara pelantikannya sebagai simbol petani. "Traktor ini kan sangat dekat dengan petani. Hampir setiap hari petani menggunakan traktor untuk bekerja," ujarnya.

Traktor yang dipakainya juga dianggap sebagai simbol dari komitmen untuk berpihak kepada petani selama menjadi anggota DPRD Kabupaten Sleman. Dia menilai nasib petani kurang mendapatkan perhatian.

Bingungnya Bang Ijub, Baru Sebulan Jabat Ketua DPRD Kuansing Langsung Dicopot Gerindra

"Kami harus berusaha memperjuangkan wong cilik khususnya petani. Karena selama ini Pemda Sleman kurang perhatian sama petani," katanya.

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika di KPK

KPK Usut Jual Beli Aset Milik Anggota DPR Anwar Sadad di Kasus Dana Hibah Jatim

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut mendalami soal dugaan adanya jual beli aset milik Anggota DPR RI fraksi Partai Gerindra Anwar Sadad.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024