Terawan Langsung Trending Twitter Gara-gara Anggaran Disentil Jokowi

Menkes Agus Terawan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyindir para Menteri di Kabinet Indonesia Maju saat sidang kabinet paripurna beberapa hari silam. Jokowi menyentil soal anggaran Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang dianggap masih sangat kecil digunakan di saat negara sedang krisis.

Respons Projo soal Isu Jokowi-Gibran Gabung Golkar

Jokowi meminta agar anggaran belanja kementerian segera dikeluarkan agar dapat segera menangani pandemi Corona COVID-19 dan pemulihan ekonomi.

"Saya peringatkan belanja-belanja di kementerian. Saya lihat di laporan masih biasa-biasa saja. Segera keluarkan belanja itu secepat-cepatnya. Kalau ada hambatan keluarkan peraturan menterinya agar cepat. Kalau perlu perpres saya keluarkan perpresnya," kata Jokowi dalam video rapat sebagaimana dikutip Senin 29 Juni 2020.

Projo Bantah Isu Jokowi Bertemu Sultan HB X buat Jadi Mediator Pertemuan dengan Megawati

Jokowi menyebutkan dari anggaran yang diberikan sebesar Rp75 triliun, Kemenkes baru mengeluarkan 1,53 persen.

"Uang beredar di masyarakat ke-rem ke situ semua. Segera itu dikeluarkan dengan penggunaan-penggunaan yang tepat sasaran. Sehingga men-trigger ekonomi," kata Kepala Negara. 

Prabowo Disarankan Kirim Nota Protes ke Pemerintah Belanda terkait Riset OCCRP

"Pembayaran tunjangan untuk dokter, dokter spesialis untuk tenaga medis segera keluarkan. Belanja-belanja untuk peralatan segera keluarkan. Ini sudah disediakan Rp 75 triliun," sambungnya. 

Atas sindiran yang diberikan oleh Jokowi nama Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto pun menjadi trending topic di Twitter. 

"Gua rasa sih Pak Terawan bukannya main-main soal penanganan Covid-19 tetapi emang bawaan orangnya begitu, luwes dan menangani hal dengan tenang. Emang mungkin kurang cocok dengan kondisi masyarakat yang sedang panik makanya lgsng diserahkan pada GTPP-COVID19," tulis @clnrdx.

"Dokter terawan itu orang lapangan, ahlinya ya ngobatin orang dan dia punya metode anti mainstream sendiri. Kalo jadi menteri, ya belum tentu bisa. Analoginya kaya mahasiswa nerd disuruh jadi Ketua BEM, ramashoook ajasih," tulis @Rizkihadi.

Bahkan di antara cuitan mengenai Terawan ada yang sempat membuat meme wajah menkes setelah sidang kabinet. 

"Pak Terawan usai mengikuti Sidang Kabinet Paripurna," tulis @TukangKredit10.

Baca juga: Bupati Bogor Minta Pentas Deretan Artis Bersama Rhoma Diproses Hukum


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya