Tinjau Masjid Istiqlal, Jokowi Titip Protokol Kesehatan New Normal

Presiden Joko Widodo (Jokowi), foto sebelum massa pandemi covid-19.
Sumber :
  • VIVA/Edwin Firdaus

VIVA – Presiden Joko Widodo meninjau kesiapan penerapan prosedur standar new normal sarana ibadah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Selasa 2 Juni 2020.

Profil Nasaruddin Umar Calon Menteri Agama di Kabinet Prabowo

Jokowi juga sekaligus mengecek perkembangan renovasi besar Masjid Istiqlal. Sampai hari ini, perkembangan renovasi tersebut sudah mencapai kurang lebih 90 persen.

"Dan renovasi besar ini akan diselesaikan Insya Allah di awal bulan Juli. Memang agak mundur karena adanya pandemi COVID-19," kata Jokowi.

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Mengenai apakah setelah selesai direnovasi akan langsung dibuka, pemerintah belum memutuskannya. Keputusan itu juga akan ditentukan imam besar Masjid Istiqlal.

Presiden Jokowi juga menitipkan protokol-protokol kesehatan jika nantinya masjid ini jadi dibuka. Hal itu demi mencegah penyebaran COVID-19.

Menlu Retno Ingatkan Kekerasan dan Agresi Israel Tak Boleh Jadi "New Normal"

"Tadi saya titip disiapkan protokol-protokol kesehatan, sehingga nanti saat melaksanakan salat di Masjid Istiqlal semuanya aman dari covid, karena kita tahu penyebaran COVID-19 di tanah air memang belum semua provinsi wilayah bisa kendalikan," ujar Jokowi.

Menurut Jokowi, pembukaan untuk tempat ibadah, aktivitas ekonomi, sekolah dan lain sebagainya akan melalui tahapan-tahapan yang ketat. Kemudian juga melihat data-data keilmuan.

Baca juga: Pemerintah Indonesia Tak Berangkatkan Jemaah Haji 2020

Peresmian Terasultan Istiqlal.

Gandeng Manajemen Masjid Istiqlal Tingkatkan Kemakmuran, Pengusaha Ini Bikin Terasultan

Pengusaha yang juga dikenal sebagai crazy rich, Muhammad Fitno, menggandeng pengurus atau manajemen Istiqlal membuka restoran di area masjid.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024