Tak Gunakan Masker, Jemaah Salat Ied di Ternate Diminta Pulang
- VIVAnews/Irfan
VIVA – Meski anjuran pemerintah agar shalat Idul Fitri 1441 Hijriah dilakukan masyarakat di rumah, namun umat muslim di Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara tetap melaksanakan ibadah hari raya secara berjamaah di berbagai masjid kota Ternate, Minggu 24 Mei 2020.
Ribuan umat muslim di Ternate pukul 07.00 WIT sudah berbondong-bondong menuju berbagai masjid di Ternate. Salah satu lokasi yang menjadi titik pusat ibadah umat Muslim di Ternate adalah Masjid Raya Al-munawar.
Kedatangan ribuan jemaah ke masjid terpung di Indonesia itu mendapat pengawasan ketat oleh aparat Kepolisian Polres Ternate. Pasalnya sebagian jemaah mengabaikan prosedur tetap COVID-19 dengan tidak menggunakan masker sehingga mereka diminta kembali pulang dan menjalankan ibadah di rumah.
"Kami melakukan penertiban kendaraan pengaturan, hingga mengimbau masyarakat yang menjalankan ibadah agar menggunakan masker. Apabila tidak, kita langsung mengarahkan putar balik melakukan ibadah di rumah," kata Kasat Lantas Polres Ternate, Iptu Setiaji.
Ia mengaku pihaknya menerjunkan sebanyak 86 personil dan didukung oleh Polda Malut untuk mengamankan jalannya ibadah shalat Idul Fitri di masjid Almunawar dan berbagai masjid di kota Ternate.
Pelaksanaan ibadah di Almunawar sendiri dilakukan pukul 7.30 WIT. Pantauan VIVA Ribuan jemaah khusyuk dalam menjalankan salat yang di bawakan imam Iksan Yusuf, dan Khatib H.Harun Gunoni.Â
Tak seperti tahun kemarin, waktu pelaksana salat dan khotbah di Almunawar lakukan singkat mengingat kondisi wabah COVID-19.