Percepat Pemeriksaan COVID-19, Indonesia Manfaatkan TCM TBC
- pixabay
VIVA – Reagen atau pereaksi kimia memiliki peranan penting dalam mendeteksi COVID-19 lewat metode pengujian real time PCR. Reagen adalah ekstraksi yang digunakan dalam pengecekan spesimen. Reagen berisi sejumlah senyawa kimia untuk mendeteksi SARS-CoV-2, virus penyebab penyakit COVID-19.
Di tengah kondisi pandemi corona saat ini, diketahui keberadaan reagen cukup langka. Hal ini lantaran, kapasitas produksi reagen di beberapa negara seperti Jerman, Jepang, Inggris, China dan Korea yang terbatas. Juru Bicara Pemerintah dalam Percepatan Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto menyebut bahwa ketersediaan reagen saat ini di Indonesia hanya mencukupi untuk satu bulan ke depan.
"Gugus tugas mengupayakan untuk upaya masif ini dengan bisa mendatangkan reagen untuk pemeriksaan PCR real time yang harus import dari luar negeri. Kita harus bersyukur dalam kondisi sekarang sudah membuat kita cukup mengantisipasinya setidaknya untuk satu bulan ke depan," kata Yuri dalam konferensi pers laporan data harian di Gedung BNPB Jakarta Timur, Senin 4 Mei 2020.
Selain itu, pemerintah juga tengah fokus dalam mengupayakan pemeriksaan memperbanyak tes spesimen virus corona melalui uji swab. Termasuk dengan upaya menggunakan mesin Tes Cepat Molekuler (TCM) TBC resisten obat.
Pemerintah diketahui telah memesan 172 ribu cartridge dari Amerika dan pada Minggu, 3 Mei 2020 lalu, dan telah datang sebanyak 1.500 cartridge.
"Kemarin menerima cardridge untuk digunakan pada mesin TCM tes cepat molekuler TBC resisten obat kita bisa datangkan 1.500 cardridge dari rencana datangkan sebanyak 172 ribu pada tahap pertama," kata Yuri.
Cartridge tersebut, kata Yuri telah didistribusikan ke Sukabumi, Banyumas, Kediri, Lumajang, Palangkaraya, Balikpapan, Kendari, Sumbawa, Mimika, Merauke, Yapen, Sorong, Ternate, Tarakan dan Nunukan. Pendistribusian cartridge ini kata Yuri akan membantu pemerintah daerah untuk memperpendek jarak pemeriksaan spesimen dari RS yang merawat pasien menuju ke laboratorium yang ditentukan pemerintah untuk melakukan pemeriksaan PCR.
"Sehingga diharapkan di kota tersebut bisa dilaksanakan pemeriksaan sendiri," katanya.
Menurut Yuri, di fase pertama tidak diberikan dalam jumlah yang banyak tetapi sudah mulai dikirimkan untuk digunakan sebagai alat yang harus diawaki oleh personel yang ada untuk dilaksanakan pemeriksaan antigen COVID- 19. Dengan menggunakan mesin TCM-TBC Resistent, obat ini adalah bagian dari upaya meningkatkan pemeriksaan yang lebih banyak lebih masif dan nantinya akan dilaksanakan isolasi ketat.
Diberitakan sebelumnya, Yuri menjelaskan, mesin yang biasa digunakan dalam tes cepat molekuler untuk mendiagnosis tuberkolusis (TBC) ini akan membantu mempercepat diagnosa COVID -19. Nantinya, pemeriksaan dengan mesin TB-TCM ini akan bermuara ke pemeriksaan PCR atau polymerase chain reaction. Pemeriksaan tersebut menggunakan antigen. Pelacakan antigen dilakukan pada sediaan sampel dahak pasien yang kemudian diolah dengan ekstraksi Deoxyribonucleic acid (DNA) dalam cartridge sekali pakai.