Satu Anggota Tim YouTuber Ferdian Paleka Menyerahkan Diri ke Polisi

Ferdian Paleka (kaos putih) dan temannya
Sumber :
  • YouTube

VIVA – Tubagus Fahdinar, salah satu anggota tim YouTuber Ferdian Paleka akhirnya menyerahkan diri ke Mapolrestabes Bandung pada Senin, 4 Mei 2020. Tubagus diamankan polisi dan hingga kini  Youtuber Ferdian masih jadi incaran polisi setelah melakukan prank bantuan berisi sampah di tengah pandemi COVID-19.

Baim Wong Dihujat Usai Pecahkan Telur di Kepala Kenzo hingga Menangis

"Satu sudah diamankan, kita berupaya (menangkap yang) lainnya," kata Kasat Reskrim Polrestabes Bandung, AKBP Galih Indragiri seperti dilansir VIVAnews.

Saat ini, kata Galih, Tubagus masih menjalani pemeriksaan untuk pengembangan mencari terlapor Ferdian. Kemudian, petugas pun sudah disebar mencari Ferdian Paleka di lapangan. Untuk itu, disarankan Ferdian juga menyerahkan diri.

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

"Sempat juga kita sentuh di rumahnya, memang yang bersangkutan tak ada di situ, jadi ya kita tetap berupaya. Kita sarankan kooperatif sama kita menyerahkan diri," ujarnya.

Diketahui, Youtuber Ferdian Paleka dan kawan-kawan berulah melakukan prank kepada sejumlah waria dengan memberikan bantuan berisi tauge busuk di kawasan Jalan Ibrahim Adjie Kota Bandung pada Kamis, 30 April 2020.

Ferdian Paleka Menang TKO dari Kaisar Kumis

Dari situ, para korban di antaranya Sani, Dini alias Dani, Luna dan Pipiw langsung melaporkan insiden tersebut ke Mapolrestabes Bandung, Polda Jawa Barat.
 

Baim Wong dan Paula

Viral Video Baim Dorong Kiano hingga Tercebur ke Kolam Renang Bikin Netizen Murka

Baim Wong kemudian turun ke kolam renang sambil tertawa. Sementara itu, Kiano sendiri nampak ikut tertawa dijahili oleh sang ayah.

img_title
VIVA.co.id
31 Oktober 2024