Di Rumah Aja, Ini 5 Situs Belanja Online untuk Kebutuhan Pokok
VIVA – Virus Covid-19 atau corona yang sudah masuk ke Indonesia pada awal Maret kemarin, membuat pemerintah mencanangkan PSBB atau pembatasan sosial berskala besar.
Jadi, kegiatan di luar rumah seperti jalan-jalan ke mall, bersosialisasi tatap muka hingga bekerja pun sudah dibatasi. Semua aktivitas ini dianjurkan untuk dilakukan di rumah saja.
Namun tidak usah khawatir, di era digital seperti sekarang memungkinkan apa saja bisa diakses di rumah secara online, termasuk belanja sayur dan buah-buahan.
Permasalahannya adalah, kita semua membutuhkan sayur-sayuran dan buah yang fresh ketika sampai ke rumah.
Oleh karena itu, kami sudah merangkum beberapa situs yang menjual sayur dan buah-buahan yang tepercaya mengantarkannya dengan keadaan fresh. Tanpa banyak basa-basi lagi, mari simak referensi berikut.
1. BlibliMart
Image via blibli.com
Siapa yang tidak tahu e-commerce satu ini? Tidak disangka, Blibli juga mempunyai supermarket yang menyediakan barang kebutuhan sehari-hari, mulai dari sayur mayur hingga kosmetik. Sejatinya BlibliMart adalah supermarket berbasis offline yang baru saja berdiri sejak Januari 2020 kemarin dan berlokasi di di Gedung Sarana Jaya, Jakarta Pusat. Blibli menerapkan konsep ‘scan and go’ tanpa uang tunai dan kasir, sehingga supermarket canggih ini menawarkan kemudahan dan kepraktisan belanja offline.
Namun, tidak hanya offline saja, BlibliMart juga tersedia online di situs Blibli.com dan menyediakan semua barang yang tersedia di BlibliMart itu sendiri. Nah, di BlibliMart juga menyediakan ragam metode pembayaran, mulai dari transfer bank hingga kredit tanpa kartu seperti Kredivo. Jadi, jika Anda masih membutuhkan uang yang ada di tabungan untuk dijadikan dana darurat, Anda bisa memakai layanan pay later dengan bunga 0% dan kredit online dengan bunga 2,95% per bulan dengan menggunakan Kredivo di BlibliMart.
2. HappyFresh
Image via happyfresh.com
HappyFresh adalah personal shopper, jadi bila Anda menggunakan aplikasi ini, maka Anda tidak hanya sekadar membeli kebutuhan yang dipesan saja, Anda akan mempunyai asisten pribadi yang bisa memberikan masukan barang apa saja yang harus dibeli sesuai dengan kebutuhan.
Tak hanya itu, HappyFresh juga bekerja sama dengan sejumlah toko ritel, seperti Ranch Market Transmart, Food Hall, dan sebagainya. Jadi, jangan ragu dengan kualitas kesegaran barang yang akan dikirim ke rumah Anda.
3. Sayurbox
Image via sayurbox.com
Sayurbox adalah platform yang bisa Anda andalkan untuk membeli buah atau sayur-sayuran yang segar. Berdiri sejak tahun 2017, Sayurbox bekerja dengan menjalankan konsep bisnis farm-to-table yang memungkinkan konsumen untuk mendapatkan berbagai bahan segar dan produk berkualitas langsung dari petani dan produsen lokal.
Cara memesannya cukup mengakses situs sayurbox.com atau unduh aplikasi Sayurbox melalui Google Play Store. Selain itu juga Sayurbox sudah tersedia di salah satu e-commerce ternama, yaitu Tokopedia. Jadi, Anda bisa menggunakan berbagai macam metode pembayaran seperti transfer bank atau pay later dari Kredivo.
4. Tantesayur
Image via Facebook TanteSayur
Tantesayur menyediakan berbagai jenis sayuran organik yang didapat dari petani-petani organik yang tidak jauh dari Jakarta, seperti di Cipanas, Sukabumi, dan beberapa dari Lampung, jadi tidak usah ragu dengan kesegaran buah dan sayur yang dimiliki oleh Tantesayur. Tantesayur menerapkan sistem membuka pesanan di muka dan mengantarkannya ke pelanggan ketika stok sayur sudah datang.
Selain sayur dan buah-buahan, Tantesayur juga menyediakan bahan makanan lainnya, seperti bumbu masak, daging, hingga roti. Jika berminat, Anda bisa membelinya melalui Tokopedia atau nomor WhatsApp yang tersedia di website atau media sosial Tantesayur.
5. Kecipir
Image via kecipir.com
Berbeda dengan yang lainnya, Kecipir adalah platform penghubung antara petani dan masyarakat. Buah-buahan dan sayur-sayuran yang Anda pesan melalui situs atau aplikasi Kecipir, dikirimkan langsung dari petani yang sudah bermitra ke alamat rumah Anda. Jadi, tidak perlu lagi ke pasar subuh untuk mendapatkan sayur dan buah yang langsung dipetik oleh petani, dengan platform ini Anda bisa duduk manis dan langsung diantar ke rumah.
Atur anggaran belanja online
Memilih belanjaan apa saja dan dimana saja memang seru, tetapi hal yang paling penting ketika ingin berbelanja adalah mengatur dan mengetahui keadaan keuangan diri sendiri.
Mengingat kebutuhan pokok meningkat ketika di rumah saja, cobalah untuk mencatat terlebih dulu apa-apa saja yang butuh dan harus dibeli serta berapa anggaran yang akan Anda keluarkan.
Ingat-ingat juga tagihan yang belum terbayarkan, jangan-jangan bila Anda sudah mencatat dan merencanakan anggaran selama 3 bulan ke depan, ternyata Anda membutuhkan dana cepat agar cash flow menjadi aman.
Bila demikian, Kredivo juga bisa jadi andalan Anda untuk mendapatkan dana cepat di tengah situasi seperti ini.
Daftarkan diri ke Kredivo dengan cara mendownload aplikasinya di Play Store dan Apps Store. Fintech yang sudah tepercaya dan diawasi oleh OJK ini mempunyai layanan dana cepat secara tunai dan kredit online di 350+ e-commerce dengan bunga sangat kompetitif yaitu hanya 2,95% per bulan.
Ditambah lagi limit maksimal hingga Rp30 juta dan tenor hingga 12 bulan, menjadi Kredivo salah satu fintech favorit pilihan masyarakat.
Akhir kata, pintar-pintarlah mengatasi situasi ketika pandemi berlangsung hingga waktu yang masih belum bisa kita semua tentukan. Manfaatkan semua platform yang ada dan selalu bijak dalam mengatur keuangan di masa pandemi ini, ya.