Guru Besar UGM Positif Corona Meninggal Dunia

Simulasi penanganan pasien virus corona COVID-19.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

VIVA –  Kabar duka datang dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Guru Besar mereka, Prof Iwan Dwiprahasto (58), meninggal dunia, Selasa, 24 Maret 2020 dinihari. Sebelum meninggal dunia, Prof Iwan sempat dirawat di RSUP Dr Sardjito karena positif virus COVID-19.

Mantan Rektor UGM Ichlasul Amar Meninggal Dunia

Prof Iwan dirawat di RSUP Dr Sardjito sejak 15 Maret 2020. Terkait dengan kabar duka ini, UGM melalui Wakil Rektor Bidang Alumni dan Kerjasama, Paripurna Poerwoko Sugarda, mengumumkan jika Prof Iwan memang positif virus Corona sejak 18 Maret 2020.

Kabar meninggalnya Prof Iwan telah dikonfirmasi langsung oleh Juru Bicara Pemda DIY untuk penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih, pada Selasa pagi, 24 Maret 2020.

Mantan Ketua Dewan Pers dan Rektor UGM, Ichlasul Amal Meninggal Dunia

"Setelah kami konfirmasi ke RSUP Dr Sardjito tentang kematian kasus positif virus Corona adalah benar. Pasien laki-laki berumur 58 tahun," ujar Berty.

Prof Iwan menurut rencana akan dimakamkan pagi ini di Pemakaman Sawit Sari UGM. Para pelayat diminta agar mendoakan Prof Iwan dari tempat masing-masing.

Inovasi UGM: Alat Deteksi Cepat Kandungan Babi dalam Makanan, 5-10 Menit Langsung Ketahuan

"Keluarga besar UGM merasa sangat berduka atas kepergian guru besar kami, sahabat kami, teman dan kolega yang sangat baik dan memiliki kontribusi yang luar biasa bagi UGM Prof Iwan Dwiprahasto," ujar Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM Iva Ariani.
 

Basuki Hadimuljono dipilih jadi Ketua PP Kagama (dok.humas ugm)

Gantikan Ganjar Pranowo, Basuki Hadimuljono Jadi Ketum PP Kagama

Gantikan Ganjar Pranowo, Basuki Hadimuljono Jadi Ketum PP Kagama.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024