Cerita Franka Franklin Makarim Setelah Satu Minggu Jadi Istri Menteri
- VIVA/Bimo Aria
VIVA – Sosok Franka Franklin Makarim menjadi sorotan publik sejak Nadiem Makarim terpilih menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Selain dikenal sebagai seorang istri menteri, Franka sendiri memiliki karier yang cukup cemerlang.Â
Kini bersama dengan Happy Salma dan Sri Luce-Rusna, ia mengelola sebuah usaha perhiasan bernama Tulola Jewelery. Lalu, sepertu apa kehidupan Franka Franklin setelah sekitar satu minggu menjadi istri seorang Menteri?
"Ini akan sangat cocok ditanyakan lagi setelah ini. Karena ini baru mulai banget ya, tapi saya juga tahu bahwa pasti akan ada kewajiban-kewajiban dan juga hal-hal yang memang saya dan Nadiem mau lakuin sama-sama," ungkap Franka saat ditemui pada pembukaan Franka Franklin, di Plaza Indonesia, Rabu, 10 Oktober 2019.Â
Ia mengungkapkan bahwa sejak lama ia dan Nadien memang telah memilik visi dan passion di dunia pendidikan. Ia juga berkeinginan untuk mewujudkannya bersama sang suami. Tapi, bagaimana Franka mengatur waktu mengelola usaha dan menjadi istri dari Menteri?
Baca Juga: Cantiknya Franka Franklin, Istri Nadiem Makarim Lulusan 3 Negara
"Alangkah baiknya kalau kita bisa jalanin juga sama-sama. Bagaimana cara bagi waktunya. Saya yakin tapi sebenarnya bisa karena terbiasa, tadi juga saya jelaskan bahwa telah ada tim dua atau tiga tim selevel manajer yang bisa membantu menjalankan usaha tersebut," kata dia.
Meski demikian, Franka mengungkapkan bahwa tidak ada yang jauh berbeda dari kehidupannya setelah menjadi istri menteri. Hanya saja, ia menceritakan bahwa kini Nadiem lebih sering pergi ke kantor secara rutin pada pagi hari setiap harinya.Â
"Jadi ada yang sedikit lebih pagian gitu ya, dibandingkan Gojek mungkin lebih fleksibel gitu ya. Tapi ya kalau setiap hari atau pagi-pagi kita siap-siap sama anak-anak sama itu sih enggak ada perubahan sih," ungkap Franka lagi.
Ia juga mengungkapkan bahwa sejak 12 tahun lalu, mereka saling mendukung dalam setiap pilihan hidup, termasuk dalam karier.
"Dari saya kenal Nadiem 12 tahun lalu sampai sekarang dia sangat support untuk semua wanita gitu, terutama untuk ngikutin apa yang kalian mau gitu dan itu salah satu yang membuat saya pun menghargai dia sebagai pasangan," kata Franka Franklin.