Alasan Nadiem Makarim Jadi Mendikbud: Saya Lebih Mengerti Masa Depan

Nadiem Makarim
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro

VIVA – Nadiem Makarim menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024. Nadiem Makarim, mantan bos Gojek itu jadi sorotan, bukan hanya karena dari kalangan anak muda, tapi juga latar belakangnya yang bukan berasal dari sektor pendidikan.

Buka Rakor Kemendikdasmen, Wapres Gibran Curhat Pernah Kirim Surat ke Nadiem tapi Dicuekin

Nadiem Makarim pun menjawab sejumlah alasan mengapa dirinya yang terpilih menjadi Mendikbud. Menurutnya, Presiden Joko Widodo percaya jika dirinya lebih paham soal apa yang akan terjadi di masa depan.

"Alasan kenapa saya terpilih walaupun saya bukan dari sektor pendidikan adalah satu, saya lebih mengerti, belum tentu mengerti, tapi lebih mengerti apa yang akan ada di masa depan kita. Karena bisnis saya di bidang masa depan. Untuk mengantisipasi masa depan dan kebutuhan lingkungan pekerjaan di masa depan itu sangat berbeda dan akan selalu berubah," kata Nadiem Makarim usai pelantikan di Istana Negara, Rabu, 23 Oktober 2019.

Sebelum Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia, Anita Jacoba Pernah Marahi Nadiem Makarim Gegara ....

Hal itu sejalan dengan visi misi Presiden terkait link and match yang disebutkan. Nadiem diminta untuk membuat terobosan yang signifikan dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang siap kerja, link and match pendidikan dengan industri.

Baca juga: Cantiknya Franka Franklin, Istri Nadiem Makarim Lulusan 3 Negara

Pratikno: Menteri Kabinet Indonesia Maju Masih Komunikasi dengan Jokowi Lewat Grup WhatsApp

"Harapan saya adalah untuk menciptakan pendidikan berbasis kompetensi dan karakter, karena itu luar biasa pentingnya untuk kita. Terutama semua itu awalnya dari guru. Baik dari sisi kapabilitas dan kesejahteraan guru, itu adalah hal yang terpenting, lah," ujar Nadiem lagi.

Nadiem Makarim pun ingin berupaya membuat terobosan baru, sebab selama dua-tiga dekade ini, belum banyak perubahan yang terjadi pada sistem pendidikan Indonesia. Meski begitu, Nadiem menghaturkan terima kasihnya pada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sebelumnya.

"Walaupun ada banyak hal yang baik sekali yang telah dilakukan predecessor saya, Pak Muhadjir Effendy dan Pak Mohamad Nasir. Mereka telah melakukan berbagai macam terobosan yang akan saya lanjutkan dan akan terus saya tingkatkan. Terima kasih pada mereka untuk effort dan perkembangan yang telah mereka lakukan," seru Nadiem Makarim.

Ilustrasi Skill Pengusaha Sukses

7 Skill Rahasia yang Dimiliki Pengusaha Sukses, Anda Sudah Punya?

Rahasia sukses pengusaha ada di 7 skill ini! Dari adaptasi hingga leadership, cek apa kamu sudah memilikinya. Yuk, temukan caranya jadi pengusaha sukses sekarang!

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024