APBTN Pamekasan Tuntut Pembakar Baju Batik Sekar Jagad Minta Maaf
Senin, 23 September 2019 - 10:21 WIB
Sumber :
- timesindonesia
"Seharusnya, sebagai warga Pamekasan bangga dengan Bupati Pamekasan yang pakai batik khas Pamekasan sendiri. Kalau batik Pamekasan sendiri dibakar maka kapan batik Pamekasan ini mau maju dan terkenal," imbuhnya.
Kuddah menambahkan, seharusnya massa aksi yang kecewa dengan anjloknya harga tembakau bukan bakar batik, melainkan mereka protes dengan bakar tembakau.
"Kalau batik Pamekasan dilecehkan dengan dibakar maka orang akan berpikir negatif dengan batik Sekar Jagad atau batik Pamekasan lainnya. Jadi seharusnya massa aksi bukan membakar batik tapi bagaimana ikut membantu mempromosikan agar batik khas Pamekasan terkenal hingga kancah nasional," ucapnya.