Keluarga dan Kerabat Dampingi BJ Habibie di Detik-detik Terakhirnya
- VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVA – Berita duka menyelimuti Indonesia. Presiden ketiga Republik Indonesia, BJ Habibie meninggal dunia di Rumah Sakit Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Selatan, sekitar pukul 18.00 WIB, Rabu, 11 September 2019.
Menurut Pakar Pendidikan, Arief Rachman yang berada di rumah sakit saat BJ Habibie meninggal, pria berusia 83 tahun itu dikelilingi oleh keluarga dan kerabat terdekatnya di detik-detik terakhir sebelum menghembuskan napas terakhir.
"Almarhum meninggal tepat saat maghrib. Keluarganya berada di sekitar Pak Habibie. Kami semua membaca doa bersama-sama," ucap Arief dalam wawancara bersama tvOne di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Rabu, 11 September 2019.
Arief juga mengungkapkan bahwa almarhum BJ Habibie akan dimandikan di rumah sakit dan langsung dibawa untuk disemayamkan di kediamannya di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
"Besok akan diadakan prosesi pemakamannya," kata Arief.
Sebagai informasi, berita BJ Habibie meninggal didapatkan dari unggahan artis Melanie Subono di akun Instagram pribadinya. "Eyang SAMPAI JUMPA DI KEABADIAN. Senangnya dah bisa ngelepas kangen sala eyang puteri, bisa berdua dua an lagi. Kita disini ikhlas asal eyang bahagia. SELAMAT JALAN. Terimakasih sudah membuat Indonesia jauh lebih baik, terimakasih sudah mengajarkan saya jadi PEJUANG, kalo bahasa eyang “PEMBERONTAK". Love you,” tulis Melanie. (rna)