Tangkap Direksi Angkasa Pura II dan PT INTI, KPK Sita Rp1 Miliar

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan (kiri) didampingi Jubir KPK Febri Diansyah (kanan) memberikan keterangan kepada wartawan terkait hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) .
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang dengan pecahan Dollar Singapura saat melakukan tangkap tangan terhadap salah seorang direksi PT Angkasa Pura II. Uang itu diduga sebagai upeti terkait paket pekerjaan di perusahaan pengelola bandara itu yang disebut dikerjakan PT Industri Telekomunikasi Indonesia atau INTI.

OTT Bupati Kepulauan Meranti, KPK Juga Tangkap Puluhan Pejabat Pemkab

Baik Angkasa Pura II maupun PT INTI sama-sama perusahaan pelat merah atau BUMN. Dalam operasi tangkap tangan itu, uang yang disita di lokasi penangkapan mencapai hampir Rp1 miliar. Namun kepastian berapa jumlah uang tersebut akan disampaikan secara resmi dalam keterangan pers hari ini.

"Ditemukan juga uang dalam bentuk dolar Singapura setara hampir Rp1 miliar yang kemudian diamankan tim sebagai bagian dari barang bukti di lokasi," kata Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan ketika dikonfirmasi, Kamis 1 Agustus 2019.

KPK Dukung Luhut Tak Mau Sering-sering OTT, Asal..

Basaria mengatakan, pada penangkapan ini, pihaknya mengamankan lima orang, baik dari direksi Angkasa Pura II, PT INTI dan juga sejumlah pegawai dari masing-masing perusahaan itu. Operasi tangkap tangan ini dilakukan di kawasan Jakarta Selatan pada Rabu malam, 31 Juli 2019.

"Sebagian pihak yang diamankan (5 orang) telah berada di kantor KPK untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya.

Sinergi Tingkatkan TKDN di Infrastruktur Gas Bumi, PGN Gaet PT Pindad dan PT INTI

KPK sendiri menyebutkan bahwa status kelima orang itu akan ditentukan pada waktu 1x24 jam. Mereka tengah diperiksa dan kronologi kasus dan motif penyerahan uang disampaikan setelah pemeriksaan tahap awal rampung dilakukan.

"KPK akan memaksimalkan waktu 24 jam ini sebelum menentukan status hukum perkara dan pihak-pihak yang diamankan tersebut," ujarnya. Pihak Angkasa Pura II belum memberi keterangan soal OTT KPK ini.

Ilustrasi Foto Firli Bahuri dan Karyoto (Sumber Majalah Tempo 26 November 2023)

Integritas Firli Bahuri dan Komitmen Penegakan Hukum Irjen Karyoto

Setelah mempertimbangkan semua bukti-bukti pelanggaran etik yang dilakukan Firli saya menyimpulkan Firli memang bukan pribadi yang berintegritas.

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2024