Logo ABC

Sempat Dituding Gila karena Beli Burung Merpati Rp1 Miliar

Robby Eka Wijaya membeli burung merpati bernama Jayabaya ini seharga Rp1 miliar.
Robby Eka Wijaya membeli burung merpati bernama Jayabaya ini seharga Rp1 miliar.
Sumber :
  • abc

Robby yang mengaku gemar dengan merpati aduan sejak di sekolah dasar ini mengatakan pada lomba jenis ini, bermodalkan burung berpredikat juara nasional saja tidak cukup. Tetapi harus ditunjang oleh tim yang baik dan kompak.

"Di luar dari faktor burung itu, ada juga dibantu team, ada yang merawat burung-burung ini setiap hari, dia harus paham makan jam berapa, kapan mandi, asupan makanan dan vitaminnya. Ada juga yang melatihnya."

"Ketika lomba ada yang tugas sebagai pelepas itu harus paham kapan saat terbaik melepaskannya, burungnya lemas atau tidak, tenanganya udah cukup atau kurang."

"Begitu juga yang jadi pengepak pasangan, harus tau kapan saat yang tepat mengepakan pasangannya, jadi semua harus kerjasama dan kompak. Kalau gak singkron itu akan berpengaruh ke burung." tambahnya.

Selain jenis lomba merpati tinggi, ada juga jenis lomba merpati balap yang mengandalkan kecepatan burung mendarat dari satu titik ke titik lain, dan lomba merpati tinggi bebas, dimana burung mendarat bebas di tanah yang hanya mengandalkan kecepatan burung mendarat.

Robby Eka Wijaya dikira  gila  karena berani membeli Jayabaya seharga Rp 1 miliar Robby Eka Wijaya dikira 'gila' karena berani membeli Jayabaya seharga Rp 1 miliar

Foto: ABC Indonesia