Isak Tangis Sambut Kedatangan Jenazah Sutopo di Rumah Duka

Menlu Retno Marsudi, tiba di rumah Kepala Pusdatinmas BNPB Sutopo
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

VIVA – Jenazah Sutopo Purwo Nugroho, Pusdatin Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), akhirnya tiba di rumah duka di kawasan Raffles Hills Cimanggis, Depok, Jawa Barat pada Minggu malam, 7 Juli 2019. Kedatangan almarhum disambut tangis keluarga, kerabat, dan beberapa tokoh nasional. 

BNPB Resmikan Ruang Serbaguna Sutopo Purwo Nugroho

Pantauan VIVA, jenazah tiba di rumah duka sekira pukul 22:35 WIB. Prosesi penyerahan jenazah dilakukan oleh Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi kepada Kepala BNPB Letjen TNI, Doni Monardo untuk selanjutnya diserahkan pada pihak keluarga. Di tempat itu, hadir pula Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

"Innalillahi wainallilahi rojiun, sekali lagi atas nama pemerintah dan pribadi kami ucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. Sutopo Purwo Nugroho, doa kami mengiringi kepergian almarhum dan untuk ibu, anak, kami mendoakan semoga keluarga besar bapak Sutopo diberi kekuatan dalam suasana duka ini," kata Retno.

Selain Ichsan Yasin, 5 Tokoh Ini Juga Meninggal karena Kanker Paru

Almarhum, kata Retno, adalah orang baik, tangguh, punya dedikasi yang sangat tinggi untuk mengabdi dan untuk kemanusiaan. 

"Kita semua kehilangan seorang anak bangsa yang baik," katanya.

Candaan Kepala BNPB soal Pengganti Sutopo: Wartawan Boleh Daftar

Sutopo menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu dini hari pukul 02.20 waktu Guangzhou atau 01.00 WIB. Sutopo Purwo Nugroho Bin Suwarsono HS meninggal dunia akibat mengalami kanker paru-paru. Rencananya, jenazah pria kelahiran 7 Oktober 1969 itu akan diterbangkan melalui Bandara Soekarno Hatta pada pukul 05.00 WIB dan akan dimakamkan di kampung halamannya, di Boyolali pada pukul 09.30 waktu setempat, Senin, 8 Juli 2019.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho

Gempa Banten Nama Sutopo Jadi Trending Topik, Netizen Mewek

Akun Sutopo dibanjiri netizen.

img_title
VIVA.co.id
2 Agustus 2019