Bandara Kertajati, Terbesar Kedua di RI tapi Jauh dari Pusat Kota
Selasa, 2 Juli 2019 - 09:31 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
"Kan sekarang (Kertajati) beradunya dengan Bandara Halim atau Soekarno Hatta," ujarnya.
Ziva mempertanyakan sasaran penumpang dari dan ke Bandara Kertajati.
"Studinya (pembangunan bandara) harus berdasarkan volume pengguna atau market ," katanya.
Ziva mengatakan di waktu mendatang, ketika kereta cepat Jakarta-Bandung sudah selesai, bandara tersebut berpotensi diminati penumpang.
Namun, katanya, untuk beberapa waktu ke depan menjaring penumpang akan menjadi hal yang sangat menantang.
"Menurut saya (bandara) akan sepi, tidak teroptimalkan," ujarnya.
Hal ini, kata Ziva, akan berimplikasi pada pendapatan bandara yang bergantung dari pengguna jasa.