Pantauan Udara, H-2 Lebaran Gerbang Tol Cikarang Utama Lengang

Pantauan udara di atas gerbang tol Cikarang Utama, Jawa Barat.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA – Meskipun pada Sabtu 1 Juni 2019 kemarin antrean arus mudik sempat terjadi di ruas Cikarang menuju ke arah Cikampek, namun pada Senin 3 Juni 2019 atau H-2 Lebaran, arus kendaraan di lokasi tersebut justru terlihat lengang.

H-7 hingga H-1 Lebaran 2020, Cuma 465 Ribu Kendaraan Keluar Jakarta

Pantauan VIVA bersama Whitesky Aviation, sekitar pukul 10.20 WIB pagi ini, tidak terlihat adanya kepadatan arus dan antrean kendaraan di gerbang tol Cikarang Utama, sehingga membuat arus lalu lintas terlihat sangat lengang.

Jumlah kendaraan yang terpantau pun dapat dikatakan sepi untuk momentum arus mudik Lebaran, sehingga kendaraan-kendaraan di sekitar GT Cikarang Utama itu pun terlihat melaju dengan lancar baik dari arah Jakarta menuju ke Cikampek maupun sebaliknya.

Mengintip Empat Ruas Tol yang Bakal Dijual Waskita pada 2020

Padahal, pada H-4 kemarin antrean panjang kendaraan sempat mengular di gerbang tol Cikampek Utama, khususnya di kilometer 70 Purwakarta, Jawa Barat.

Gerbang Tol Jatikarya 2, ruas jalan Tol Cimanggis-Cibitung.

Mulai Operasi, Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Gratis Dua Pekan

Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1 memiliki panjang 2,75 kilometer yang hubungkan akses jalan Cibubur ke Tol Jagorawi.

img_title
VIVA.co.id
10 November 2020