Sri Mulyani: Ibu Ani Yudhoyono Sosok Pendamping yang Luar Biasa
- Istimewa
VIVA – Duka mendalam juga dirasakan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani atas meninggalnya Ani Yudhoyono. Ia menyebutkan bahwa sosok Ani merupakan pendamping yang luar biasa.
"Kita sebagai pembantu Pak Presiden, apakah itu di istana atau perjalanan, ibu Ani memang sosok pendamping yang luar biasa. Itu memberikan ketegaran yang luar biasa bagi Indonesia saat SBY harus menjalankan tugas berat," kata Sri Mulyani, Sabtu 1 Juni 2019.
Pejabat yang juga pernah menjadi Menkeu di era Kepresidenan Susilo Bambang Yudhoyono itu mengaku belum sempat menjenguk Ani hingga akhir hayatnya. Sejak Ani dirawat di Singapura, memang kondisinya sudah tidak diperkenankan bertemu.
"Saya tidak memiliki kesempatan untuk bertemu. Apalagi saat beliau sudah tidak diperbolehkan untuk bertemu [dengan pengunjung] karena harus dijaga kondisinya," ungkapnya.
Sri Mulyani pun mengenang sosok Ani semasa hidupnya. Rapi, rajin mencatat saat mendengar aspirasi rakyat selain tugas SBY sebagai presiden.
"Paling mengena di hati, rapi, rajin mencatat di mana-mana waktu mendengar aspirasi rakyat di samping Pak Presiden. Kalau bapak presiden menyanyi beliau selalu mendampingi, tampak mengagumi. Jadi kita melihat seperti pasangan yang selalu jatuh cinta setiap hari," ujarnya. (ren)