Pengamanan Lebaran 2019, Polda DIY Siapkan 5.300 Personel Gabungan
- timesindonesia
Menurut Zamroni, TNI tidak akan mendirikan pos sendiri. Tetapi, personel TNI akan bergabung dengan pos yang didirikan Polri dan instansi terkait yang terlibat dalam operasi tersebut. Masing-masing komponen yang bertugas dalam operasi ini terdiri dari Polri, TNI, Jasa Marga, Basarnas, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Pramuka serta beberapa instansi lain yang terkait.
Zamroni mengimbau masyarakat untuk bisa ikut serta menjaga ketertiban dan keamanan DIY selama libur lebaran tahun ini.
“Selama Lebaran 2019, mari kita wujudkan Yogyakarta tetap aman, damai. Dan saya berharap bantuan seluruh warga masyarakat untuk mewujudkan suasana yang kondusif, karena hal tersebut tidak bisa terwujud apabila tanpa andil dan bantuan dari seluruh lapisan masyarakat,” jelas Zamroni di sela Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo 2019. (*)