Jokowi Beri Baju dan Modal untuk Usma, Korban Penjarahan 22 Mei

Usma (64), korban kerusuhan 22 Mei 2019 diberi bantuan oleh Presiden Jokowi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fikri Halim

VIVA – Presiden Jokowi menerima Usma (64), seorang pedagang kelontong yang menjadi korban penjarahan dari aksi kerusuhan 22 Mei di Istana Merdeka. Usma kehilangan barang dagangannya yang ludes dijarah massa serta pakaiannya juga ludes terbakar.

Analisis Pakar Politik soal Pengaruh Dukungan Jokowi terhadap Ridwan Kamil

Usma datang sendirian sekitar pukul 09.15 WIB yang kemudian melakukan pertemuan tertutup dengan Jokowi. Pertemuan yang kurang dari satu jam itu tak boleh diliput awak media.

Usai pertemuan, Usma mengatakan baru saja diberikan Jokowi sebanyak tiga helai baju. Ia tampak masih menenteng kantong plastik yang berisi pakaian pemberian Jokowi itu.

Prabowo dan Jokowi Dukung RK di Pilgub Jakarta, Oso: Yang Tentukan Rakyat, Bukan Pejabat

"Dikasih baju aja, ini tiga. Ini ganti bajunya saya kan habis," kata Usma di halaman Kantor Presiden, Senin 27 Mei 2019.

Dalam aksi tersebut, ia menjelaskan dagangannya seperti rokok dan minuman habis. Bajunya pun habis terbakar karena ditaruh di pos polisi. Menurut Usma, dia mengalami kerugian mencapai Rp20 juta.

Ikut Arahan Prabowo dan Jokowi, Gibran Center Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono

Pria asal Kuningan, Jawa Barat ini pun mengaku diberi uang untuk belanja oleh Jokowi. Namun, dia merahasiakan jumlahnya kepada awak media. "Uang tambahan, buat belanja lah. (jumlahnya) ada-lah," kata dia.

Saat ditanya terkait harapan, Usma mengaku ingin Jakarta kembali aman. Kata dia, Jokowi berpesan agar dia memulai usahanya kembali. "Suruh jualan lagi, kerja keras lagi," ujarnya. (mus)

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu, 20 November 2024.

Jokowi Dukung RK, Hasto: Justru Dapat Reaksi Negatif dari Publik, Pramono Bisa Menang 1 Putaran

Hasto mengaku optimis jika paslon yang diusung PDIP yaitu Pramono Anung-Rano Karno menang satu putaran di Pilgub Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024