Paguyuban Keluarga Ngapak Berbagi di Bulan Ramadhan
- timesindonesia
Paguyuban Keluarga Ngapak, yang tergabung dalam Komunitas Ngapak Bondowoso-Jember, berbagi takjil di Bulan Ramadhan 1440 H.
Berbagi takjil tersebut, ditujukan kepada masyarakat yang melintas di sekitar Jalan Raya Jember-Bondowoso, Desa Sukowiryo, Kecamatan Bondowoso, Sabtu (25/5/2019).
Lurah (panggilan untuk ketua) Komunitas Ngapak, Edy Yulianto mengatakan, pembagian takjil ini dilakukan sebagai momen berbagi di bulan berkah. “Sekaligus, menjadi ajang silaturahmi antara orang asli Banyumas. Juga untuk berbagi di bulan baik," kata Edy di sela-sela kegiatan berbagi.
Menurutnya, ratusan takjil yang dibagikan secara gratis itu,merupakan hasil swadaya anggota komunitas.
Adapun takjil yang diberikan sengaja dikemas secara praktis, dilengkapi dengan kantung tempat sampah, sehingga memudahkan bagi masyarakat maupun pengendara untuk tetap menjaga kebersihan.
Tampak pengendara, baik dari arah utara maupun selatan, antusias saat mengambil takjil yang dibagikan.
Dalam kesempatan itu, Edy mengatakan komunitas Ngapak tersebut telah berdiri sejak 2010 lalu. Anggotanya mencapai ratusan warga asli Banyumas yang merantau, maupun menikah hingga menetap di Bondowoso, Jember dan Banyuwangi.
Komunitas tersebut dibentuk untuk merekatkan silaturahmi antara sesama ngapakers.“Kegitan ini dilaksanakan di sini, karena kebetulan silaturrahimnya di daerah sini,” jelasnya saat dikonfirmasi.
Anggota Paguyuban Keluarga Ngapak yang tergabung dalam Komunitas Ngapak Bondowoso-Jember tersebut, punya profesi beragam. Mulai pengusaha, pegawai, TNI, dan berbagai profesi yang lain. (*)