Logo BBC

Perdagangan Manusia Terbesar Terungkap, Diperkosa sebelum Dijual

- RENO ESNIR/ANTARA
- RENO ESNIR/ANTARA
Sumber :
  • bbc

Ia mengatakan ia disiksa oleh majikannya di Suriah, di mana ia bermukim selama tiga bulan.

Bersama dengan seorang tenaga kerja lain asal Lombok, Jingga memberanikan diri untuk kabur ke Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Suriah.

Namun, Jingga mengatakan, petugas KBRI mengembalikan dia ke agennya.

Di kantor agen di Damaskus, selama satu bulan, Jingga mengatakan dia disiksa di kantor yang dikelola warga negara Indonesia itu.

"Saya dipukulin, rambut saya dipotong, tubuh saya dipamerkan ke orang-orang di kantor itu. Setelah itu saya diterbangkan, dijual ke Irak," ujar Jingga.

Ia mengatakan penderitaannya berlanjut selama ia bekerja tujuh bulan di sana. Jingga mengatakan di sana ia kerap disiksa dan diperkosa oleh anak majikannya.

Saat mengadukan hal itu ke majikannya, Jingga mengatakan dia malah dituduh mencemarkan nama baik dan mencuri.

"Saya enggak mencuri sama sekali. Anaknya sendiri yang memperkosa saya. Saya enggak salah. Saya dijebloskan ke penjara dalam keadaan hamil tiga bulan," kata Jingga.