JK: Kalau Kantor Saya Digeledah Pasti Ada Uangnya

Wakil Presiden Jusuf Kalla
Sumber :
  • VIVA/Reza Fajri

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang dari ruang kerja Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin dalam penggeledahan yang dilakukan Senin, 18 Maret 2019 kemarin.

KPK Dukung Luhut Tak Mau Sering-sering OTT, Asal..

Menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla, dirinya menilai hal ini wajar jika ada uang di kantor seorang pejabat.

"Pasti kita ada menyiapkan dana cash di kantor untuk hal-hal yang penting," kata JK di Kantor Wapres di Medan Merdeka Utara, Jakarta, Selasa 19 Maret 2019.

JK Sebut Penundaan Pemilu Langgar Konstitusi

Wapres juga mengungkapkan di ruangan kerjanya juga pasti terdapat banyak uang. Menurut dia, uang itu untuk kebutuhan berbagai macam atau kebutuhan yang mendadak.

"Kalau kantor saya digeledah pasti ada uangnya. Masak sekretaris tidak pegang uang. Kalau kita tiba-tiba mau belanja atau macam-macam, mau beli sesuatu," ujar JK.

Kata Jusuf Kalla Soal Kabar Cak Imin-Anies Masuk Bursa Pilpres 2024

Karena itu Wapres JK menegaskan lazim terdapat uang dalam kantor seorang menteri. Hal ini karena seorang menteri pasti memegang dana operasional atau kas kecil.

"Lazim dong. Selalu namanya kas kecil. Ya kan. Dan itu juga menteri ada dana operasionalnya. Dan itu cash dana operasional," kata Wapres. (mus)

Gedung KPK (Foto Ilustrasi)

OTT Bupati Kepulauan Meranti, KPK Juga Tangkap Puluhan Pejabat Pemkab

Tidak hanya Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil yang diciduk dalam operasi tangkap tangan (OTT), Kamis malam, 6 April 2023, KPK juga tangkap puluhan pejabat Meranti

img_title
VIVA.co.id
7 April 2023