Polisi Ciduk Pelaku Skimming yang Diduga Saudara Jauh Prabowo
- VIVA.co.id/ Foe Peace Simbolon
VIVA – Polisi menciduk pelaku pencurian atau skimming data nasabah milik salah satu bank swasta. Terduga pelaku, Ramyadjie Priambodo atau RP yang merupakan saudara jauh calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto.
Kasus yang menyeret saudara jauh Prabowo itu kini ditangani Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.
"Tersangka ditangkap di bilangan Jalan Jenderal Sudirman Jaksel pada tanggal 26 Februari lalu. Pelaku ditangani penyidik Krimsus PMJ," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono saat dikonfirmasi wartawan, Minggu 17 Maret 2019.
Akibat perbuatan RP, bank swasta tersebut mengalami kerugian cukup besar yakni mencapai Rp300 juta.
Dari tangan pelaku, lanjutnya ada beberapa barang bukti yang disita. Hingga saat ini, RP masih diperiksa intensif oleh polisi. Saat dicokok, sejumlah alat barang bukti diamankan seperti satu masker, laptop, ponsel, sampai peralatan skimming.
Â
"Barang bukti 1 masker saat tersangka mengakses di atm, 1 buah atm, 2 buah atm warna putih yang sudah ada duplikasi data, laptop, hp dan peralatan skimming," kata dia lagi.