Selama Februari 2019, Ada Enam Gunung Api Erupsi
- VIVA/Syaefullah
VIVA – Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mencatat ada beberapa gunung api di berbagai Tanah Air yang mengalami erupsi selama Februari 2019.
"Selama bulan Februari ada enam gunung api yang mengalami erupsi," ujar Kabid Mitigasi PVMBG Wilayah Timur, Devy Kamil Syahbana di kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta Timur, Kamis, 28 Februari 2019.
Devy merinci, enam gunung api yang mengalami erupsi antara lain, Gunung Ibu yang berada di Halmahera Barat, Maluku Utara dan Gunung Dukuno, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara.
Kemudian, di Sulawesi Utara ada Gunung Karangeteng, Gunung Agung di Bali, dan Gunung Anak Krakatau di Banten, serta Gunung Bromo yang berada di Jawa Timur.
"Khusus untuk Bromo mengalami emisi saja tapi tidak terjadi letusan. Sementara gunung lain mengalami erupsi beberapa kali," ujarnya.
Devy mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan menjauh lokasi gunung api yang mengalami erupsi tersebut. Karena, jarak kewaspadaan untuk tidak mendekati gunung itu berbeda-beda, misalnya, Gunung Anak Krakatau 5 kilometer dan Gunung Agung di Bali 5 kilometer.
"Jadi setiap gunung ini memiliki rekomendasi bahaya yang berbeda-beda," tuturnya.
Ia pun memastikan bahwa selama kejadian erupsi gunung api di Indonesia tidak akan ada korban jiwa dan masalah lainnya. "Untuk erupsi yang terjadi selama bulan Februari tidak ada korban jiwa dan kerusakan lain yang diakibatkan oleh erupsi," ujarnya. (art)