Taruna Tewas, ATKP Makassar Bentuk Tim Investigasi

Ilustrasi penganiayaan.
Sumber :
  • www.pixabay.com/bykst

VIVA – Pihak kampus Akademi Teknik Keselamatan Penerbangan (ATKP) Makassar mengklarifikasi tentang informasi yang sempat beredar bahwa Aldama Putra, taruna di kampus itu, tewas akibat jatuh dari kamar mandi. 

4 Pelaku Tawuran yang Aniaya Polisi di Padang Pakai Senjata Tajam Ditangkap 

Direktur ATKP Makassar, Agus Susanto membantah informasi yang sempat diterima orangtua korban. Menurut dia, informasi tersebut berawal dari laporan petugas piket taruna kepada pengasuh jaga saat itu. 

"Jadi tidak benar itu. Itu laporan yang awalnya sempat masuk ke pengasuh. Info dari yang piket taruna ke pengasuh atau pengasuh jaga saat itu," ujar Agus kepada wartawan, Rabu, 6 Februari 2019.

Polisi di Padang jadi Korban Tawuran, Kepala dan Jarinya Kena Sabetan Senjata Tajam

Berdasarkan laporan yang diterimanya, petugas piket awalnya hanya menerima laporan korban pingsan akibat terjatuh di kamar mandi. Upaya pertolongan pertama dilakukan hingga membawa korban ke rumah sakit terdekat. 

"Kemarin setelah dengar laporan taruna kepada petugas jaga piket dan pengasuh, informasi pertama korban pingsan dan kami kontak tim medis 24 jam. Itu dilakukan tindakan sesuai SOP, apa yang harus dilakukan sesuai di lapangan," ujarnya. 

Kronologi Majikan Tusuk Sekuriti Rumah Mewah di Bogor Hingga Tewas

Agus mengungkapkan, pihak ATKP Makassar juga telah membentuk tim investigasi internal sejak Senin, 4 Februari lalu. Ada pula tim internal yang fokus melakukan pendampingan proses hukum kepada korban. "Semua yang diperlukan keluarga korban, ditanggung institusi termasuk biaya pemakaman," ujarnya. 

Sebelumnya, Ayah Aldama, Pelda Daniel menerima laporan bahwa anaknya meninggal akibat jatuh dari kamar mandi. Namun, pihak keluarga tak percaya sebab pada tubuh korban ditemukan luka lebam. 

Diketahui, pihak kepolisian mengungkap taruna 19 tahun itu meninggal diduga akibat dianiaya seniornya. 
 

Satryo Soemantri Brodjonegoro dan Silvia Ratnawati Brodjonegoro

Viral Rekaman Diduga Mendikti Saintek Satryo Soemantri Brodjonegoro Lakukan Kekerasan, Penyebabnya...

Rekaman diduga Mendikti Saintek Satryo Soemantri Brodjonegoro lakukan kekerasan terhadap pegawai rumah dinas viral. Pegawai minta maaf, menteri tetap mengomel\

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2025