Eks HTI Bantah Ada di Belakang Reuni 212

Mantan Juru Bicara Hizbut Tahrir Indonesia Ismail Yusanto.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Mantan jubir Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Ismail Yusanto menegaskan eks HTI tidak menunggangi acara Reuni Akbar 212 pada 2 Desember 2018 mendatang. 

Menag Yaqut Buka Suara Soal HTI Diduga Gelar Kegiatan di TMII

"HTI sama sekali enggak terlibat di sini. Kalau ada yang bilang, ini kedunguan mereka bukan fisik tapi cara berpikir," ucap dia di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis 29 November 2018.

Ia menyesalkan jika sekarang eks HTI selalu dikambinghitamkan setiap ada masalah. Dia mengajak umat muslim memeriahkan acara itu karena bukan hanya sekadar acara reuni, tapi punya banyak makna.

HTI Diduga Gelar Kegiatan di TMII, Polisi Akan Periksa Panitia Penyelenggara Acara

Menurutnya, acara tersebut merupakan momen pertemuan terbesar dalam sejarah setelah Indonesia merdeka di suatu venue ikonik di negeri ini. Apalagi acara dihadiri umat muslim dari berbagai latar belakang organisasi masyarakat, berbagai profesi dan berjalan tertib dan damai.

"Itu cara paling gampang ngeles gitu. Kalau ada apa-apa HTI. Kenapa macet gara-gara HTI, pohon tumbang, HTI. HTI sekarang kambing paling hitam," katanya lagi.
 

HTI Diduga Bikin Acara Metamorfoshow di TMII, Polisi: Izinnya untuk Isra Mi'raj
Sekretariat organisasi Hizbut Tahrir Indonesia Jawa Barat di Kota Bandung pada Rabu, 19 Juli 2017.

Guru Besar UMJ Ingatkan Gerakan Pro-Khilafah Masih Eksis di RI dengan Modus Baru

Guru Besar Ilmu Politik di Universitas Muhammadiyah Jakarta mengingatkan kepada seluruh pihak bahwa pergerakan kelompok pro-khilafah masih tetap eksis di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
29 Februari 2024