Terpidana Bali Nine Bebas Hari Ini, Tak Ada Perlakuan Istimewa
- abc
"Jika Anda melakukan pelanggaran di negara kita ini, Anda harus menghadapi sistem peradilan di sini," tambahnya.
Ayah Renae sebelumnya menyatakan anaknya itu "gugup" untuk kembali ke Australia setelah bertahun-tahun mendekam dalam penjara.
Renae Lawrence merupakan terpidana perama dan mungkin satu-satunya dari sindikat Bali Nine yang bisa kembali ke Australia.
Dia tadinya dijatuhi hukuman penjara seumur hidup, tapi hukumannya dipotong hingga 20 tahun dalam proses peradilan lebih tinggi.
Masa hukumannya dikurangi lebih dari enam tahun karena dia juga berhak mendapatkan remisi HUT Kemerdekaan dan hari raya keagamaan.
Terpidana Bali Nine lainnya, Matthew Norman, yang ditemui wartawan kemarin mengatakan dirinya masih memiliki harapan hukumannya bisa dikurangi, sehingga suatu saat kelak juga bisa dibebaskan.
Matthew merupakan salah satu dari lima anggota Bali Nine yang masih menjalani pidana seumur hidup di LP Bali dan Jawa.