Kenal Ponakan Setnov, Anak Chairuman Harahap Bantah Terima Uang

Keponakan Setya Novanto, Irvanto Hendra Pambudi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Anak kandung mantan Ketua Komisi II DPR dari Fraksi Partai Golkar, Chairuman Harahap, Diatce Gunung Tua Harahap, mengakui bahwa ia mengenal keponakan Setya Novanto, Irvanto Hendra Pambudi.

Meski mengenal baik Irvanto, Diatce membantah menerima uang US$ 500.000 dari Irvanto terkait proyek e-KTP.

"Tidak pernah," kata Diatce saat bersaksi untuk terdakwa Irvanto Hendra, di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa, 25 September 2018.

Mulanya, jaksa KPK mengkonfirmasi hubungan Diatce dengan Irvanto. Diatce mengenalinya, lantas menjelaskan bahwa ia dan Irvanto hanya teman biasa. Hubungan saling kenal itu, karena keduanya sama-sama hobi mengendarai vespa.? Dia mengaku beberapa kali bertemu Irvanto.

Anggota DPR Agun Gunandjar Diperiksa KPK untuk Tersangka Baru Kasus Korupsi e-KTP

Jaksa lanjut mengkonfirmasi, apakah Diatce pernah terima titipan uang sejumlah US$500 ribu dari Irvanto yang ditujukan untuk ayahnya, Chairuman Harahap. Tapi lagi-lagi Diatce membantahnya. 

"Tidak (pernah)," kata Diatce.

Seperti diketahui, pada persidangan sebelumnya, Irvanto mengatakan pernah menyerahkan uang dari pengusaha Andi Narogong dan lainnya untuk sejumlah anggota DPR. Uang itu sebagai fee atas pemulusan anggaran proyek e-KTP. 

Sambil Menangis, Eks Petugas Rutan KPK Menyesal Terima Uang Pungli

Dalam sejumlah surat dakwaan juga disebutkan jaksa KPK, bahwa Chairuman Harahap termasuk yang mendapat uang dari e-KTP. Kendati begitu, dia selalu membantah menerimanya.

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika di KPK

Anggota DPR Agun Gunandjar Diperiksa untuk Tersangka Baru Kasus e-KTP, Ini Kata KPK

Anggota DPR RI, Agun Gunandjar mengaku diperiksa menjadi saksi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dengan dua tersangka baru dalam kasus korupsi e-KTP. Namun.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024