Tewas Ditembak di Tol Cipali, Aiptu Dodon Naik Pangkat

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto memberikan keterangan pers
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarok A

VIVA – Aiptu Dodon, salah satu anggota polisi lalu lintas (Polantas) Jawa Barat yang menjadi korban penembakan orang tak dikenal di Tol Cipali beberapa waktu lalu akhirnya mengembuskan napas terakhir. Aiptu Dodon meninggal setelah dirawat di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Bantu Perangi Terorisme di Afrika, Adakah Niat Terselubung Amerika?

Ketika dikonfirmasi, Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto membenarkan hal tersebut. "Iya benar (meninggal)," kata Setyo kepada VIVA, Selasa 28 Agustus 2018.

Setyo pun menuturkan, atas meninggalnya Aiptu Dodon, Polri pun turut menyampaikan duka cita mendalam.

Pemkab Tangerang Benarkan PNS Mereka Ditangkap Densus

"Semoga almarhum husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran," katanya.

Aiptu Dodon pun diberikan kenaikan pangkat menjadi Ipda Anumerta Dodon karena gugur saat dinas.

IDI Sukoharjo Minta Kasus Sunardi Tak Dikaitan dengan Profesi Dokter

Ketiga pelaku penembakan diduga berkaitan dengan jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Sebab, orangtua dari para pelaku pernah terlibat dalam JAD. Namun, lanjut Setyo, mereka kini sudah dibebaskan.

Sebelumnya, dua anggota polantas dari Polda Jabar tersebut menjadi korban penembakan saat melakukan patroli di Tol Cipali, Cirebon, Jawa Barat pada Jumat, 24 Agustus 2018 malam.

Awalnya, kedua polantas tersebut sedang melaksanakan patroli dengan menggunakan mobil di Tol Cipali. Namun, ketika berada di KM 224, keduanya melihat tiga orang pemuda sedang duduk di pinggir jalan tol.

Selanjutnya, mobil patroli mendekat ke tiga orang tersebut. Dari dalam kendaraan, Aiptu Widi menanyakan tujuan tiga orang duduk di pinggir tol.

Akan tetapi tanpa menjawab pertanyaan, salah satu dari tiga orang tersebut langsung menembak Aiptu Widi dan sempat dibalas oleh Aiptu Dodon.

Selanjutnya, tiga orang tersebut lari ke pinggir tol. Kedua polisi yang menjadi korban pun sempat ditangani medis di RS Mitra Plumbon, Cirebon.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya